Liputan6.com, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan laju inflasi Agustus 2015 sebesar 0,39 persen. Angka ini lebih rendah dibandingkan tingkat inflasi pada periode yang sama tahun lalu yang sebesar 0,47 persen. Bahkan disebut menjadi yang terendah sejak 2007.
Direktur Eksekutif Insitute for Development for Economic and Finance (Indef) Enny Sri Hartati mengatakan, inflasi Agustus 2015 memang mengalami penurunan dari Juli 2015 yang sebesar 0,93 persen, namun lonjakan komponen bahan makanan justru sangat tinggi yaitu mencapai 9,26 persen.
"Andil inflasi bahan makanan mencapai 48,71 persen. Artinya hampir separuh inflasi Agustus masih dipengaruhi oleh stabilitas harga bahan makanan," ujarnya di Kantor Indef, Jakarta, Rabu (2/9/2015).
Untuk itu, lanjut di, harus ada upaya stabilisasi harga kebutuhan pokok dengan memperkuat lembaha buffer stock serta memberikan sanksi yang tegas terhadap praktik-praktik persaingan yang tidak sehat.
"Harus mempercepat dan mengefisienkan jalur distribusi kebutuhan pokok dari produsen ke konsumen dengan memotong rantai distribusi, dapat dioptimalkan dengan pemberdayaan gudang-gudang Bulog dan kerjasama dengan pemerintah daerah," kata dia.
Selain itu, pemerintah harus menyiapkan skema social safety net yang komprehensif untuk mengantisipai perlambatan ekonomi secara cepat. Terutama jika negara-negara maju seperti Amerika Serikat, Uni Eropa dan China, kembali melakukan kebijakan-kebijakan yang dapat mengguncang perekonomian global.
Pemerintah juga harus melakukan optimalisasi program-program jaminan sosial yang tepat sasaran, karena yang mengalami penurunan daya beli terparah adalah kelompok menengah ke bawah.
"Juga relaksasi perpajakan, utamanya untuk mendorong daya beli masyarakat melalui penurunan tingkat pajak PPh," tandasnya. (Dny/Ndw)
Meski Inflasi Turun, Harga Makanan Melambung
Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan laju inflasi Agustus 2015 sebesar 0,39 persen.
diperbarui 02 Sep 2015, 11:30 WIBIlustrasi Inflasi (Liputan6.com/Johan Fatzry)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Lokasi Kapal Nabi Nuh AS Berlabuh versi Prasasti Babilonia
BPKH Ungkap Dana Calon Jemaah Haji Indonesia Capai Rp169 Triliun
Gelar Fan Meetup di Jakarta, Lisa BLACKPINK Datang Pakai Jet Pribadi dan Dijemput Mobil Listrik
Menggali Keunikan Teh Kayu Aro Jambi, Hasil Bumi Indonesia Diakui Dunia
Ingin Taubat dari Dosa Meninggalkan Sholat? Ketahui Syarat dan Caranya
Jokowi Sebut Saya Ridwan Kamil, Pramono-Rano: Enggak Apa-Apa, Doakan Semua Sehat
Makna di Balik Tari Piring Khas Minangkabau
Studi Ungkap Polusi Udara Buat Otak Makin Lemot
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 16 November 2024
KPK Tetapkan Pejabat BPK Tersangka Korupsi Proyek Jalur Kereta Api
Saat Halle Berry Kembali Kenakan Gaun Menerawang Ikonis Elie Saab di Malam Memenangkan Oscar 22 Tahun Kemudian
Papan Sangatan, Teknologi Kearifan Lokal dalam Perhitungan Musim Tani