Liputan6.com, Jakarta - Kepala Lembaga Pendidikan Polri Komjen Pol Syafruddin menyambangi Kantor Wakil Presiden, di Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta. Ia datang dengan mobil dinas warna hitam bernomor 1-04.
Pantauan Liputan6.com, Rabu (2/9/2015), Syafruddin datang pukul 12.32 WIB. Ia tidak masuk melalui pintu utama, melainkan melalui pintu samping.
Saat ini, beredar kabar Komjen Pol Budi Waseso akan digeser dari jabatan Kepala Bareskrim Polri. Sejumlah kandidat disebut-sebut akan mengisi posisi tersebut.
Menurut sumber, kandidat kuat pengganti Budi adalah Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Pol Saut Usman Nasution.
Advertisement
Sementara itu, Budi sendiri menyatakan siap mematuhi jika dirinya diamanatkan melepas jabatannya oleh Presiden atau Kapolri. Buwas yakin, selama menjadi Kabareskrim, dirinya telah mengemban tugas sebaik-baiknya dan tidak pernah menyalahgunakan wewenang.
"Di dalam tugas ini, saya sudah cukup. Ya sudah. Saya lakukan tugas secara baik dan benar. Tidak sekali-kali menyalahgunakan wewenang yang diberikan kepada saya," ujar dia.
Namun Buwas mengaku belum mendengar langsung informasi pencopotan dirinya dari lingkungan Mabes Polri. Ia juga mengaku masih berkantor di Mabes Polri seperti biasanya hingga hari ini.
"Sampai saat ini saya belum tahu. Masih bekerja seperti biasa. Saya belum tahu ya informasi itu. Kalau benar, pasti saya dikasih tahu," pungkas Buwas. (Ndy/Yus)