Citizen6, Jakarta Kanker merupakan salah satu penyakit paling mematikan di dunia. Penyakit ini tidak memandang gender atau usia, karena semua orang berisiko terkena kanker. Apalagi gejala awal penyakit mematikan ini terkadang tidak bisa dideteksi. Barulah setelah sel kanker mulai menyebar ke seluruh tubuh, penderita akan mulai merasakan gejala-gejalanya.
Tapi jika penyakitnya mulai menyebar, proses penyembuhannya tentu lebih lama. Bahkan bisa sampai menyebabkan kematian apabila tidak segera ditangani. Nah, berikut ini beberapa gejala awal kanker yang perlu diwaspadai.
Advertisement
Munculnya Benjolan
Timbulnya benjolan di tubuh terkadang diabaikan begitu saja karena dianggap sebagai masalah sepele. Tapi ternyata sebuah penelitian membuktikan bahwa 675 penderita kanker di Inggris dimulai dari munculnya benjolan di tubuhnya. Benjolan ini bisa muncul di bawah kulit atau di organ tubuh bagian dalam. Jadi jika Anda merasa ada benjolan aneh di tubuh Anda, segera periksakan diri ke dokter.
Batuk yang Tidak Kunjung Sembuh
Batuk adalah gangguan kesehatan yang sangat wajar dialami oleh semua orang. Tapi ada kalanya batuk harus Anda waspadai, karena kemungkinan menjadi tanda-tanda awal penyakit kanker. Anda perlu waspada jika mengalami batuk atau flu berkepanjangan dan tidak kunjung sembuh. Bukan hanya kanker, tapi batuk bisa juga mengindikasikan penyakit lain. Jadi lebih baik periksakan kesehatan Anda ke dokter supaya diketahui penyebab pastinya.
Kebiasaan BAB yang Tidak Wajar
Kanker juga bisa ditandai dengan kebiasaan BAB yang tidak wajar atau berubah dari biasanya. Mungkin masalah ini bisa disebabkan karena pola makan yang salah atau karena kesehatan sistem pencernaannya sedang terganggu. Tapi menurut Dr. Whiteker, gejala seperti itu bisa mengindikasikan penyakit kanker usus buntu.
Next
Infeksi Saluran Kandung Kemih
Penyakit infeksi saluran kandung kemih ini biasanya dialami oleh wanita. Tapi kebanyakan wanita justru lebih sering mengabaikan penyakit ini. Padahal tanpa Anda sadari, infeksi saluran kandung kemih ini juga bisa menjadi salah satu gejala awal penyakit kanker ovarium atau kanker serviks. Waspadai jika Anda merasakan nyeri atau keanehan pada organ kewanitaan Anda khususnya kandung kemih, jangan ragu untuk memeriksakan diri ke dokter.
Rasa Nyeri di Seluruh Tubuh
Salah satu gejala awal penyakit kanker yang paling umum dirasakan oleh para penderitanya adalah nyeri yang terasa di sekujur tubuh. Jika Anda merasakan nyeri atau pegal-pegal di tubuh Anda, jangan disepelekan. Apabila rasa nyeri atau pegal-pegal itu berlebihan, bisa jadi itu adalah gejala awal penyakit kanker. Bahkan nyeri merupakan salah satu gejala penyakit kanker serviks atau kanker tulang.
Berat Badan Turun Drastis
Kalau yang satu ini mungkin paling mudah disadari, karena jika berat badan turun drastis, postur tubuh pun pasti akan berubah. Meskipun sering diabaikan, tapi sebenarnya gejala ini harus sangat diwaspadai. Pasalnya, ada kemungkinan muncul suatu penyakit di tubuh Anda, termasuk kanker. Apalagi jika berat badan Anda turun tanpa sebab seperti diet misalnya. Turunnya berat badan secara drastis bisa juga mengindikasikan adanya kanker pankreas, kanker perut, atau beberapa jenis kanker lainnya.
Berbahaya sekali, bukan? Kelihatannya memang sangat sepele, tapi jika diabaikan ternyata ada kemungkinan terjadi hal-hal yang lebih buruk, termasuk penyakit kanker. Mulai sekarang ada baiknya Anda lebih menjaga pola hidup Anda. Dan kalau merasakan gejala-gejala aneh pada tubuh Anda, segera periksakan diri ke dokter.(ul)
Pengirim:
M Sufyan
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
Advertisement