Hyde L'Arc-en-Ciel Produseri Lagu Anak-anak

Single milik grup anak-anak bernama Halloween Dolls diproduseri oleh Hyde, vokalis Vamps dan L'Arc-en-Ciel.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 05 Sep 2015, 08:00 WIB
Hyde, vokalis Vamps dan L'Arc-en-Ciel. (ultrateg.com)

Liputan6.com, Tokyo Sebuah grup unit musikal Jepang yang terdiri dari anak-anak sekolah dasar telah menunjukkan tajinya. Uniknya, single milik grup bernama Halloween Dolls tersebut diproduseri oleh Hyde, vokalis Vamps, L'Arc-en-Ciel. Rencananya, lagu barunya mulai dipasarkan sejak 7 Oktober 2015.

Dilansir dari Natalie melalui Tokyo Hive, Kamis (3/9/2015), single-nya sendiri merupakan cover dari lagu Halloween bertajuk Halloween Party milik Halloween Junky Orchestra.

Grup Halloween Junky Orchestra yang dipelopori oleh Hyde, vokalis Vamps dan L'Arc-en-Ciel. (visualioner.com)

Lagunya sendiri pertama kali dirilis pada 2012 silam. Sebuah versi baru diluncurkan setahun setelahnya oleh musisi asli. Barulah pada tahun ini lagunya akan dirilis dalam bentuk cover.

Halloween Dolls merupakan grup unit yang memiliki jumlah personel 15 orang penyanyi dan lima penari anak-anak. Aktris cilik Konomi Watanabe yang memenangkan penghargaan Newcomer of the Year di ajang Japan Academy Prize, menjadi bagian dari unit ini.

Grup anak-anak Halloween Dolls yang diproduseri oleh Hyde, vokalis Vamps dan L'Arc-en-Ciel. (Tokyo Hive)

Single barunya ini akan dikemas bersama DVD berisi musik serta video tarian Halloween Party yang diperagakan Halloween Dolls. Koreografinya sendiri dikerjakan oleh ENDo, dan komentarnya mengenai tarian itu akan dimasukkan ke dalam buklet.

Terlibatnya Hyde dalam memproduseri lagu anak-anak milik Halloween Dolls ini, tentu cukup mengejutkan bagi fans berat. Pasalnya, sang musisi lebih dikenal sebagai vokalis band rock kharimastik ketimbang pencipta lagu anak-anak. (Rul/Feb)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya