Liputan6.com, Jakarta - Telkomsel menghadirkan aplikasi Langit Musik versi terbaru, dengan sejumlah fitur yang disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya.
Salah satunya adalah pengguna Telkomsel kini bisa berkaraoke di aplikasi tersebut, lengkap dengan lirik di dalamnya. Pengguna layanan bisa mematikan (off) dan menyalakan (on) tampilan lirik.
Ada pula fitur Playlist yang dapat dibuat sesuai dengan jenis musik, mood, atau tema tertentu. Bahkan pengguna bisa membagikannya melalui sosial media, seperti Twitter dan Facebook.
"Kami berupaya menyediakan wadah kreasi agar musik tetap bisa dinikmati pelanggan Telkomsel secara legal. Apalagi saat ini trennya beralih ke digital karena ada shifting industri," kata Aris Sudewo, GM Digital Lifestyle Marketing Telkomsel.
Pada peluncuran Langit Musik versi terbaru ini, turut pula hadir Armand Maulana, Rinni Wulandari, dan Marcell Siahaan, berbagi pengalaman tentang karyanya yang dijual di Langit Musik.
Armand Maulana, yang merupakan personal band Gigi, menyebutkan aplikasi Langit Musik dinilai membantu para musisi untuk mendistribusikan karyanya secara legal.
"Layanan ini hanya gunakan potong pulsa, tak seperti aplikasi serupa yang memakai kartu kredit. Di sini hanya sedikit yang menggunakan itu," ujarnya saat peluncuran Telkomsel Langit Musik versi terbaru, Selasa (8/9/2015) di Jakarta.
Langit Musik kini memiliki lebih dari 3 juta lagu, baik lokal maupun internasional. Aplikasi ini juga sudah bisa diunduh di toko aplikasi Apple App Store, Google Play Store, dan Windows Store.
(cas/isk)
Pelanggan Telkomsel Kini Bisa Karaokean di Aplikasi Langit Musik
Pengguna Telkomsel kini bisa berkaraoke di aplikasi Langit Musik, lengkap dengan lirik di dalamnya.
diperbarui 08 Sep 2015, 13:17 WIBPeluncuran aplikasi Langit Musik versi terbaru (Liputan6.com/Corry Anestia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
52 Miliar Panel Surya Akan Ubah Jalan Raya di AS Jadi Pembangkit Listrik Raksasa
Mangrove Project - Untuk Satu Bumi 2024 Digelar di 5 Provinsi, Populerkan Investasi pada Upaya Nyata Menahan Laju Perubahan Iklim
Mantan Menlu RI Marty Natalegawa: Indonesia Harus Jadi Bagian dari Solusi Global
Pemprov DKI Bakal Pindahkan 1.054 KK dari Kolong Tol dan Jembatan ke Rusunawa
Viral Sun Wukong Vs Goku: Poster Epik Laga Kualifikasi Piala Dunia China Vs Jepang
6 Keburukan Orang yang Malas Bersholawat, Na'udzubillah
Proposal Ambisius, 52 Miliar Panel Surya Bakal Membentang di Jalan Raya AS
Mensos Tegaskan Kesetaran Dalam Berkarya Sebagai Komitmen Nasional untuk Penyandang Disabilitas
Tips PDKT dengan Wanita Cuek: Panduan Lengkap Menaklukkan Hatinya
JILF 2024: Tegas Menentang Genosida Palestina
Timses Pram-Doel Apresiasi Profesionalitas TNI-Polri di Pilkada Jakarta
Main Api Jadi Series Trending di Indonesia, Ini Daftar Para Pemain dan Sinopsis Ceritanya