Aksi Rusuh Suporter Malaysia Tuai Kecaman

Ulah rusuh suporter itu tak lain karena kekalahan 0-10 dari Uni Emirat Arab.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 09 Sep 2015, 16:22 WIB
Suporter Malaysia melempar flare dan kembang api ke dalam lapangan (AFP)

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Perilaku tidak terpuji suporter Malaysia yang mengamuk dalam laga timnya kontra Arab Saudi mendapat kecaman. Caretaker Timnas Malaysia, Ong Kim Swee, mengaku kecewa dengan sikap yang diperlihatkan para fans dalam laga yang berlangsung di Stadion Shah Alam, Selasa (8/9/2015) malam waktu setempat.

Akibat amukan suporter tersebut, pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Asia, terpaksa dihentikan pada menit ke-87. Fans Malaysia yang memenuhi stadion melempar flare dan kembang api ke dalam lapangan, sehingga mengganggu jalannya pertandingan.

Foto dok. Liputan6.com


Ketika insiden itu berlangsung, Malaysia tertinggal 1-2 dari Arab Saudi dan Ultra Malaya dianggap sebagai biang dari kericuhan yang terjadi. Kejadian di laga kontra Saudi merupakan buntut kekalahan memaluka 0-10 dari Uni Emirat Arab di laga sebelumnya.     

"Saya benar-benar kecewa dengan peristiwa para fans," tegas Ong Kim Swee, seperti dilansir AFP, Rabu (9/9/2015).

"Sementara dukungan fans adalah penting untuk tim apa pun, apa yang mereka lakukan tadi malam menghancurkan citra Malaysia. Citra sepak bola Malaysia kini sudah tak baik," sambung dia.

Foto dok. Liputan6.com


Suasana di Stadion Shah Alam saat kericuhan terjadi sangat mencekam, fans Malaysia tak hanya melempar flare dan kembang api. Mereka juga menyerang suporter Arab Saudi. Beberapa pendukung Arab Saudi mengaku mengalami cedera ringan. (Win/Rco)

Baca Juga:

Ada "Kutukan" di Posisi Bek Kanan Barcelona

Sergio Noor Kuasai Seri Terakhir RMC Sentul

Spanyol Menang, Del Bosque dan Iniesta Kecewa

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya