Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo menjenguk Wakil Presiden Jusuf Kalla yang tengah menjalani rawat jalan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Kencana, Jakarta Timur, Rabu, (9/9/2015).
Juru Bicara JK Husein Abdullah mengatakan, kunjungan presiden ke RSCM untuk mengetahui kondisi JK. Dan saat itu, JK dalam keadaan baik. Bahkan, keduanya sempat terlibat obrolan santai.
"Kondisinya sudah bagus, tadi sempat dibesuk sama Pak Presiden, sempat ngobrol santai juga," ujar Husein.
Husein mengatakan, berdasarkan hasil pengamatan tim dokter kepresidenan, Kondisi kesehatan Wakil Presiden Jusuf Kalla mengalami kelelahan dan harus beristirahat. Ia pun mengatakan, bahwa selama dirawat, JK tidak memerlukan perawatan khusus usai dicek kesehatan oleh tim dokter.
"Sudah bagus, oleh dokter kesehatan disarankan untuk istirahat," ucap Husein.
Jokowi menjenguk JK tak lama setelah mengumumkan paket kebijakan ekonomi pemerintah di Istana Merdeka, sore tadi.
"Iya, Pak JK masuk RSCM, tadi pak Pak Presiden membesuk sebentar," ujar Teten dalam keterangannya melalui pesan singkat kepada liputan6.com.
Jokowi menurut Teten datang pada pukul 20.00 WIB. Setelah itu, ia pun langsung bertolak ke Istana Bogor. "Tadi jam 20.00 WIB, setelah itu langsung pulang," kata dia. (Ron/Mar)
Dijenguk Jokowi, JK Sempat Ngobrol Santai
Juru Bicara JK Husein Abdullah mengatakan, kunjungan presiden ke RSCM untuk mengetahui kondisi JK.
diperbarui 10 Sep 2015, 00:59 WIBWapres Jusuf Kalla bersama Menlu Retno Marsudi saat pembukaan Kongres ke-3 Diaspora Indonesia di Jakarta, Rabu (12/8). Kongres yang berlangsung selama 12-14 Agustus 2014 tersebut mengusung tema "Diaspora Bakti Bangsa". (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
NDX AKA Menggebrak Konser Banten Maju Andra Soni di Tangerang
Tips Jualan Online: Panduan Lengkap untuk Sukses di Era Digital
Mengintip Tren Investasi Kelistrikan di Indonesia
BRI Peduli Salurkan Beasiswa dan Sarana Prasarana ke YPAC Jakarta
Arti Mimpi Anak Diculik dalam Islam: Tafsir dan Makna Spiritual
Tips Memilih Foundation yang Tepat untuk Hasil Makeup Flawless
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Jumat 22 November 2024 Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Tips Bawa Anak 2 Tahun Naik Motor: Panduan Lengkap untuk Perjalanan Aman
Hasil BRI Liga 1 Persib Bandung vs Borneo FC: Bekuk Pesut Etam, Pangeran Biru Jaga Rekor Tak Terkalahkan
Miliarder Gautam Adani Terseret Kasus Suap, Bagaimana Nasib Sumber Ekonomi India?
Hoaks Terkini Seputar Pemberian Bantuan, dari untuk Ibu Hamil sampai Renovasi Rumah
Kunci Sukses Meniti Karier dengan Beretika