OnePlus Siapkan Gebrakan Terbaru

Vendor smartphone asal Tiongkok, OnePlus, tengah menyiapkan kejutan baru untuk para penggemarnya.

oleh Andina Librianty diperbarui 12 Sep 2015, 13:50 WIB
OnePlus 2 dijual dengan harga mulai dari USD 329 atau berkisar Rp 4,4 juta.

Liputan6.com, Jakarta - Vendor smartphone asal Tiongkok, OnePlus, tengah menyiapkan kejutan baru untuk para penggemarnya. Hal ini diketahui dari postingan perusahaan di akun Google+.

OnePlus mem-posting sebuah foto di akun Google+ dengan keterangan bahwa perusahaan akan menghadirkan sesuatu yang "mewah". Postingan itu dilengkapi kalimat "Something luxurious is coming to OnePlus. What could it be?" dan kalimat "A bit of welcome luxury" di dalam fotonya.

Vendor smartphone asal Tiongkok, OnePlus, tengah menyiapkan kejutan baru untuk para penggemarnya (Foto: Ist)

Kendati demikian, perusahaan tidak merinci produk yang akan diluncurkannya itu. Namun berdasarkan teaser tersebut, kemungkinan adalah cover belakang StyleSwap berbahan kulit untuk OnePlus 2.

Menurut yang dilansir Phone Arena, Sabtu (12/9/2015), saat ini cover StyleSwap yang tersedia adalah Black Kevlar, Bamboo, Rosewood dan Black Apricot, yang masing-masing dibanderol US$26,99. Karena itu, kemungkinan cover belakang kulit lah yang akan menjadi gebrakan terbaru OnePlus.

Sementara itu, OnePlus 2 sendiri adalah smartphone terbaru perusahaan yang diluncurkan pada Juli 2015. Kendati diluncurkan pada 2015, OnePlus mengklaim smartphone terbarunya sebagai 'flagship killer' 2016.

(din/dew)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya