Liputan6.com, New York - Mengapa orang kaya semakin kaya? Dalam perjalanan waktu, uang yang dikumpulkan oleh para milairder tersebut biasanya semakin bertumpuk. Hal tersebut bukan karena keberuntungan saja. Bukan pula karena para miliarder tersebut dilahirkan dengan warisan yang berlimpah. Juga bukan karena mereka memenangkan undian.
Miliarder bisa mengumpulkan uang berlebih karena mereka melakukan sesuatu yang berbeda. Menurut Jeff Rose, seorang perencana keuangan, penulis dan juga blogger di GoodFinancialCents.com menyebutkan bahwa para miliarder tersebut memiliki kebiasaan yang bisa membuat mereka menjadi kaya dan lebih kaya.
Apa saja itu? Berikut kebiasaan tersebut dikutip dari entrepreneur.com, Selasa (15/9/2015):
1. Suka Mengambil risiko
Menurut Rose, para miliarder tersebut suka mencoba berbagai hal yang berbeda. Memang, percobaan tersebut kadang berujung pada kegagalan. Namun mereka tak patah semangat.
Coba-coba yang tentu saja mempunyai risiko tersebut merupakan rutinitas miliarder. Mereka yakin bahwa kegagalan merupakan salah satu bagian dari proses untuk bisa meraih uang lebih banyak.
Hal tersebut sangat kontras dengan apa yang terjadi dengan orang kebanyakan. Sebagian besar orang akan berhenti jika mengalami kegagalan.
2. Berinvestasi pada diri sendiri
Rose menjelaskan, para miliarder melihat bahwa dana yang terbuang untuk pengembangan bukan sebagai beban melainkan sebagai investasi.
Sementara, banyak orang melihat bahwa uang yang dikeluarkan namun hasil tidak sesuai dengan keinginan dianggap sebagai beban. Alhasil, untuk mengembangkan diri, banyak orang memilih untuk berhemat sehingga justru hasilnya tidak maksimal.
3. Memiliki ritual pagi yang berbeda
Banyak miliader memiliki kebiasaan pagi yang tidak biasa. Setelah bangun mereka akan berlatih untuk menghadapi hari yang cukup berat. Dengan latihan tersebut mereka akan siap menghadapi apapun yang terjadi pada kemudian hari. (Gdn/Ahm)
Kebiasaan Miliarder yang Bikin Mereka Tambah Kaya
Miliarder bisa mengumpulkan uang berlebih karena mereka melakukan sesuatu yang berbeda.
diperbarui 15 Sep 2015, 07:09 WIB(Foto: Nydailynews)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Alasan Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan di Bareskrim: Ada Pengajian di Rumah
Cara Menurunkan Demam pada Anak: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
350 Quote Bapak Bapak Bikin Ngakak dan Tepuk Jidat
Top 3 Berita Hari Ini: Mengapa Publik Tak Akan Melihat Kate Middleton Kenakan Tiara Kerajaan Tahun Ini?
Demi Cetak Banyak Atlet Olimpiade, NOC Indonesia Gelorakan Semangat Olympism ke Anak-Anak
Prabowo Umumkan Gaji Guru Naik Tahun Depan, Tengok Rinciannya
1 Paragraf Berapa Kata? Memahami Definisi, Jenis, dan Unsur Paragraf Lengkap
Nonton Who Needs True Love di Vidio: Drama Jepang Tentang Hidup dan Cinta di Era Modern
Farid Makruf: Bangsa Indonesia Dipersatukan oleh Ideologi Pancasila
Luis Suarez Resmi Perpanjang Kontrak di Inter Miami
Cara Mengatasi Jerawat di Pipi: Panduan Lengkap untuk Kulit Bersih dan Sehat
Jelang Nataru, Bandara Soetta Latihan Prosedur Kedaruratan