Liputan6.com, Jakarta- Klub-klub basket Indonesia dipastikan tidak akan ikut serta di ASEAN Basketball League (ABL) 2015-2016. Kompetisi bola basket antar klub Asia Tenggara itu hanya akan diikuti oleh enam klub.
Musim lalu, Indonesia memiliki dua wakil di ABL yakni Indonesia Warriors dan Laskar Dreya South Sumatra. Namun pada penyelenggaraan tahun keenam, ABL tidak akan memiliki wakil dari Indonesia.
Pengelola ABL sebenarnya sudah merayu klub Indonesia untuk ikut. Tapi klub-klub asal Indonesia terpaksa tak ikut serta karena pelaksanaan ABL 2015-2016 molor. Dari yang biasanya di bulan Juli menjadi 28 Oktober.
Dengan digelar bulan Oktober, maka ABL akan bentrok dengan Indonesian Basketball League (IBL). Menurut rencana, IBL akan mengadakan pramusim Desember. Musim reguler IBL digelar Januari.
Di musim 2015-2016, ABL akan kedatangan dua klub baru yakni Pacquiao Powervit Pilipinas Agilas dan Mono Vampire Basketball Club. Ketiga klub ini akan bersaing dengan juara bertahan Hi-Tech Bangkok City, Wesports Malaysia Dragons, Singapore Slingers dan Saigon Heat.
Kehadiran Pacquiao Powervit Pilipinas Agilas bakal mencuri perhatian. Pasalnya klub yang bermarkas di Mindanao itu mendapat dukungan dari petinju kebangaan Filipina, Manny Pacquiao.
Sebenarnya ada satu klub baru lain yang ingin ikut serta yakni Racal Motors Alibaba.com. Namun klub Filipina itu terpaksa mundur karena adanya masalah dengan partner mereka asal Peru. (Tho/Ary)
Tak Ada Wakil Indonesia di Musim Keenam ABL
Jadwal ABL bentrok dengan IBL.
diperbarui 16 Sep 2015, 13:29 WIBLogo ABL
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jejak Diplomasi Sultan Hamengkubuwono IX, Antara Tradisi dan Kemerdekaan
Kontaminasi Bakteri Hancurkan Misi Asteroid Ryugu
Di Ponpes Ayah Gus Baha Tak Banyak Peraturan, Kiai Harus Seperti Ini Kata KH Nursalim
Taylor Sander Bakal Merapat ke LavAni di Proliga 2025
4 Pemain Manchester United yang Mungkin Diangkut Ruud van Nistelrooy ke Leicester City
Peta Politik Parpol Pilkada 2024, KIM Plus Menang Telak atas PDIP?
Sejarah Singkat Museum Gedong Kirtya di Buleleng
Insiden Handball Kiper Manchester United Jadi Kontroversi, Kapten Bodo/Glimt Bocorkan Perbincangan Wasit
Cara Membuat Asinan Rambutan yang Segar dan Lezat
KPU RI Sebut Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 Tak Sampai 70 Persen
80 Petugas Pencatatan Stok Karbon Mangrove Jalani Pelatihan di Yogyakarta
Komite Wasit PSSI Komentari Performa Wasit di Liga 1 dan 2: Sebut Sudah Ada Peningkatan