Ditonton Penyanyi Senior, Andien: Jantungku Pindah ke Dengkul

Andien merasa begitu luar biasa karena aksi panggungnya disaksikan penyanyi senior sekelas Titi DJ dan juga Rossa.

oleh Firli Athiah Nabila diperbarui 16 Sep 2015, 20:45 WIB
Andien (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Liputan6.com, Jakarta Andien baru saja menggelar konser bertajuk Metamorfosa dalam rangka 15 tahun berkarya. Pertunjukkan yang digelar di Plenary Hall, JCC Senayan, Jakarta, tampak dihadiri banyak artis Indonesia yang antusias ingin menyaksikan perubahan Andien dari semua aspek.

Beberapa artis yang terlihat hadir di antaranya Titi DJ, Yuni Shara, Nina Taman, Wulan Guritno, Rossa, Bunga Citra Lestari, Raisa, dan masih banyak lainnya. Andien pun di atas panggung sempat menyapa para diva yang hadir menontonnya.

Busana Andien saat konser (Liputan6.com/Herman Zakharia)

"Dulu aku suka diajak ibuku nonton konser Krisdayanti, 3 Diva, dan sekarang di sini ada Mbak Titi nonton aku. Rasanya gila banget, kayak jantung pindah ke dengkul, gemetaran. Beliau-beliau yang datang sudah nggak diragukan lagi," ujar Andien usai konser, Selasa (15/8/2015) malam.

Busana Andien saat konser (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Dari kejauhan, Titi DJ yang berada di kursi penonton begitu menikmati penampilan Andien. Bahkan usai Andien menutup konsernya, Titi DJ langsung berdiri memberi tepuk tangan. Sang diva pun datang dengan gaya berpakaian sesuai dengan tema konser Metamorfosa.

Penampilan Andien di konser tunggal, Metamorfosa di Plenary Hall, JCC Senayan, Jakarta, Selasa (15/9/2015) malam. (foto: Liputan6.com/Herman Zakharia)

"Temanya kan supercolor ya, jadi datang seperti ini banyak warna di bajuku. Persiapannya nggak begitu repot, apa yang ada saja. Antusias sekali melihat Andien yang sekarang," kata Titi DJ.

Saat datang ke konser, Titi DJ mengenakan koleksi Mel Ahyar yang menjadi salah satu desainer di konser Andien tersebut. Dalam konsernya tersebut, Andien bekerjasama dengan lima desainer sekaligus, empat di antaranya yakni Todjo, Didi Budiarjo, Danjyo Hiyoji, dan Tri Handoko.(Fir/Mer)

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya