4 Kiat Alami Atasi Disfungsi Ereksi

Disfungsi ereksi ternyata tak hanya terjadi pada pria usia di atas 50-an, tapi juga pada pria muda.

oleh Liputan6 diperbarui 17 Sep 2015, 08:30 WIB
Olahraga yang paling cepat menurunkan berat badan

Liputan6.com, Jakarta Pil biru atau Viagra tak harus melulu menjadi solusi disfungsi ereksi. Menurut Journal of Sex Medicine, asupan bergizi, tidak mengonsumsi alkohol dan melakukan aktivitas fisik bisa meningkatkan ereksi lebih baik dari pil biru.

Disfungsi ereksi ternyata tak hanya terjadi pada pria usia di atas 50-an, tapi juga pada pria muda. Ini menjadi tanda jika permabahan umur bukanlah pemicu utama dari disfungsi ereksi, melainkan gaya hidup.

"Banyak pria lebih memilih pil biru ketimbang mencari tahu apa penyebab dari disfungsi ereksi," jelas Darius Paduch, MD, ahli urologi dan spesialis kedokteran seksual laki-laki, seperti yang ditulis Womenshealthmag, Kamis (17/9/2015).

Berikut ini adalah 5 cara untuk membuat Mr. P mudah ereksi tanpa harus menggunakan resep dan pergi ke apotik: 

 


Perhatikan berat badan

Perhatikan berat badan

Dengan mempertahankan berat ideal, seorang pria dapat tetap terus mempertahankan kekuatan ereksi Mr. P. Berbeda dengan pria obesitas yang memiliki kadar testosteron jauh lebih rendah. Oles karena itu sebelum membeli pil biru ada baiknya Anda melihat diri terlebih dahulu ke atas timbangan.

Cukup tidur

Pola tidur yang buruk menjadi pemicu disfungsi ereksi selanjutnya. Apalagi jika Anda memiliki riwayat sleep apnea. Pria dewasa normalnya memiliki jumlah waktu tidur 8 jam. Sleep apnea menyebabkan 8 jam tidur menjadi terpecah-peacah, hal ini dipicu karena mereka sering terbangun akibat merasa tercekik atau sesak. 

 


Olahraga

Olahraga

Kegiatan fisik adalah jurus ampuh untuk menurunkan berat badan dalam mengurangi obesitas. Semakin banyak keringat yang keluar maka hormon testosteron juga akan meningkat. Disamping itu, bentuk tubuh yang ideal karena aktivitas olahraga akan membuat seorang pria menjadi lebih percaya diri di hadapan pasangannya meski tanpa busana.

Diet

Mulailah untuk mengkonsumsi makanan sehat, tak berlemak dan mengandung kolesterol. Menurunkan kadar kolesterol sama dengan meningkatkan hormon testosteron. Jangan lupa untuk mengurangi konsumsi gula. Pria yang memiliki kadar gula tinggi di dalam darahnya bisa dipastikan tidak dapat ereksi. (Yasmine)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya