Citizen6, Cina Setelah kisah gadis tanpa kaki Wang Juan yang bekerja keras agar dapat meneruskan pendidikannya ke perguruan tinggi banyak mendapat sanjungan dari publik. Kini, seorang pemuda tanpa tangan juga menjadi sorotan karena kegigihannya untuk dapat masuk ke Sichuan University School of Law di Chengdu, Cina.
Setelah gagal pada ujian masuk universitas pada tahun 2014, Chao Peng pun tidak menyerah dan bersikukuh untuk terus mencoba ujian masuk di tahun ini. Dilansir Shanghaiist pada Kamis (17/9/2015), akhirnya karenan ketekunannya ia pun dapat melanjutkan pendidikannya ke sebuah perguruan tinggi favoritnya.
Advertisement
Peng memang telah kehilangan kedua tangannya, tapi dia sangat terampil dalam menggunakan kakinya dalama berbagai kegiatan. Sedangkan, sebagian besar dari kita bergantung pada tangan untuk mengerjakan berbagai aktivitas sehari-hari seperti makan, tapi ia membuktikan kepada banyak orang bahwa ia mampu mengerjakan semuanya dengan baik walaupun tak memiliki kedua tangan.
Saat pertama masuk kuliah, ia merasa sulit berteman dengan mahasiswa lainnya karena ia berfikir kondisinya sangat aneh. Tapi setelah ia mencoba membaur dengan mahasiswa lainnya, tak disangka ia malahan mendapat dukungan dari seluruh teman sekelasnya.
Yang Xiaofeng, konselor Sichuan University School of Law mengatakan kepada wartawan bahwa Peng memilih untuk tinggal di asrama mahasiswa pada tahun pertama di universitas. Teman sekamarnya juga selalu membantu ketika ia sulit melakukan beberapa hal seperti mengeluarkan pasta gigi ke sikat giginya.
Peng pun berencana untuk mengambil kelas tambahan di universitas lain untuk membantu dirinya mendapat gelar sarjana hukum intensif agar mencapai hasil yang lebih tinggi. Walaupun memiliki fisik yang tak sempurna, namun semangat Peng pun perlu kita tiru ya. Bagaimana menurut Anda? (ul/kw)
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
****Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6