Liputan6.com, Jakarta - Palang Merah Indonesia (PMI) memperingati hari jadinya yang ke-70 di Museum Nasional atau Museum Gajah, Jakarta. Dalam acara tersebut, hadir pula Wakil Presiden sekaligus Ketua Umum PMI Jusuf Kalla dan perwakilan PMI dari Thailand.
Pria yang karib disapa JK itu mengatakan, PMI sejalan dengan sejarah berdirinya bangsa. Apalagi hari terbentuknya hanya berbeda 1 bulan dari HUT RI.
"Pengabdian Palang Merah Indonesia sudah kita laksanakan selama 70 tahun. Tiap pengabdian merupakan amal ibadah kita semua dan merupakan bakti kita pada kemanusiaan dan bangsa," kata JK di lokasi, Jakarta, Kamis (17/9/2015).
"Kita sadari PMI sejalan dengan berdirinya bangsa ini. Beda sebulan dari proklamasi dan PMI dibentuk," tambah dia.
Pria berkumis itu mengatakan, peran PMI kini telah bergeser tak cuma di medan perang saja. "Upaya preventif juga bagian dari kita. Upaya kemanusiaan dari waktu ke waktu berubah. Awal PMI selalu selamatkan masalah kemanusiaan jika ada konflik perang saja," ucap JK.
Dalam acara ini juga ditampilkan pameran sejarah dan peluncuran prangko Peringatan 70 Tahun PMI.
JK menuturkan, acara peringatan yang digelar Museum Gajah ini menunjukkan kedekatan hubungan Indonesia dan Thailand. "Museum ini dinamakan Museum Gajah. Ada patung gajah yang yang diberikan Raja Thailand. Ini menunjukkan kedekatan hubungan Indonesia-Thailand, terima kasih sudah datang," tandas JK.
Bagi-Bagi Masker
Ketua Pelaksana Harian PMI Ginanjar Kartasasmita menambahkan organisasi kemanusiaan ini turut membantu dalam mencegah dampak asap di wilayah Sumatera dan Kalimantan. Pencegahan dengan membagikan masker secara gratis.
"Kami sekarang membantu dengan membagikan masker. Sudah dari gudang kita keluarkan, dari awal. Sudah SOP, masker sebagian dari kami," ujar Ginanjar.
Dia mengatakan, PMI akan mengedepankan upaya preventif dalam mengatasi permasalahan asap. Sebab, tiap tahunnya masalah asap selalu terulang.
"Tahun ini kita siapkan dulu sarananya (pencegah asap), siapkan kendaraan off road, air untuk pemadamnya, juga tenaganya dilatih," tandas Ginanjar. (Ndy/Mut)
Rayakan HUT PMI di Museum Gajah, JK Ungkap Kedekatan RI-Thailand
Palang Merah Indonesia (PMI) memperingati hari jadinya yang ke-70. Perayaan peringatan ini digelar di Museum Nasional atau Museum Gajah.
diperbarui 17 Sep 2015, 11:57 WIBJK berolahraga bersama keluarga
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
KIP: Belum Ada Laporan Masyarakat Terkait PPN jadi 12%
Hari Kedua Masa Tenang, Pemprov Jakarta Tertibkan 75 Ribu Alat Peraga Kampanye
50 Ucapan Selamat HUT PGRI, Cocok untuk Ungkapkan Rasa Sayang dan Terima Kasih pada Guru
Apa Itu AnTuTu Score: Panduan Lengkap Memahami Benchmark Smartphone
Apa Itu Bapepam: Pengertian, Fungsi dan Perannya di Pasar Modal
Penampilan Muzdalifah di Acara Tunangan Sang Anak Curi Perhatian, Intip Potretnya
Wali Kota Depok Bantah Kumpulkan ASN dan Galang Dana untuk Salah Satu Paslon Pilkada 2024
Potret Nabila Syakieb Ikut Kampanye Akbar, Dukung Penuh Sang Adik Jelang Pilkada
Pertamina Patra Niaga JBB Atasi Kebocoran Pipa BBM di Jalan Raya Cakung - Cilincing
Memahami Apa Itu Bagging: Teknik Ensemble Learning dalam Machine Learning
VIDEO: Calon Wakil Bupati Ciamis Meninggal Dunia, Diduga Terkena Serangan Jantung
Kenaikan UMP 2025 Langgar Aturan, Buruh Taruh Harapan ke Prabowo