Liputan6.com, Ouagadougou - Pasukan Pengamanan Presiden Burkina Faso (RSP) dilaporkan menculik Pelaksana Tugas Presiden dan Perdana Menteri (PM). Insiden ini memunculkan kekhawatiran akan kembali terjadinya kudeta di negara di Afrika Barat tersebut.
Menurut sejumlah saksi mata, penculikan terhadap dua orang penting ini terjadi ketika rapat kabinet Burkina Faso tengah berlangsung. Saat itu, RSP memaksa masuk di ruang rapat.
Ketika mereka berhasil masuk, aksi penculikan dilakukan. Anggota kabinet lain serta pihak keamanan pun tidak bisa berbuat banyak untuk mencegah hal itu.
"Anggota RSP masuk secara paksa ke ruang rapat kabinet sekitar pukul 14.30 dan langsung menculik Presiden Burkina Faso Michel Kafando dan PM Yacouba Izaac Zida, mereka juga membawa Menteri Administrasi Publik dan Menteri Perumahan," kata Kepala Transisi Parlemen Burkina Faso, Moumina Cheriff Sy, seperti dikutip dari Reuters, Kamis (17/9/2015).
Moumina mengecam tindakan dari RSP. Sebab, hal tersebut begitu membahayakan bagi negara dan Rakyat Burkina Faso.
Kecemasan dari Moumina bukan tanpa alasan. Karena sesaat usai kabar penculikan tersebar, unjuk rasa besar langsung terjadi di Burkina Faso.
RSP sejak lama dikenal sebagai faktor penting kenapa mantan Presiden Blaise Compaore bisa berkuasa sampai 27 tahun di Burkina Faso. Namun, kedudukan RSP mulai berkurang saat Blaise terguling dari posisi Presiden setahun lalu. Meski tentara, RSP terpisah dari militer dan punya garis komando sendiri. (Ger/Yus)
Paspampres Burkina Faso Culik Plt Presiden dan Perdana Menteri
Insiden ini memunculkan kekhawatiran akan kembali terjadinya kudeta di negara di Afrika Barat tersebut.
diperbarui 17 Sep 2015, 12:01 WIBPresiden Burkina Faso Michel Kafando (REUTERS/THIERRY GOUEGNON)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Ernando Ari Minta Timnas Indonesia Waspadai Ini dari Arab Saudi
Orang Pintar Lebih Bahaya dari Bajingan, jika Tanpa Hal Ini Kata Ustadz Das'ad Latif
Jadi Wakil Kepala Danantara, Kaharuddin Djenod Belum Lepas Jabatan Dirut PT PAL
Cara Menentukan Rumus Empiris: Panduan Lengkap untuk Pemula
Doa Masuk Rumah dan Artinya, Simak Panduan Lengkap Serta Keutamaan dan Adabnya
Moon Ga Young Dikonfirmasi Jadi Lawan Main Lee Jong Suk di Drakor tentang Hukum
Cara Cek IP Address HP dengan Mudah dan Cepat
Cara Aktifkan Family Pairing di TikTok untuk Keamanan Anak
Temui Badan Penyelenggara Haji, Erick Thohir Siapkan Garuda-BSI Layani Musim Haji
Arahan Bupati Klaten Soal Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024: Suhu Politik Harus Dijaga
Berkat Inovasi dari Garuda ID, Duplikasi Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Berkurang Drastis
Cara Menghitung Invers Matriks, Berikut Metode dan Rumusnya