Liputan6.com, Surabaya - Beberapa pelajar Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah 5 Surabaya mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum kota Surabaya sambil membawa kado berupa sapu lidi dan poster gambar hati. Dua kado itu merupakan simbol harapan untuk KPU.
Sapu diberikan sebanyak 5 ikat. Masing-masing diberi nama sesuai pembagian 5 wilayah Kota Surabaya yakni Surabaya Pusat, Barat, Utara, Timur, dan Selatan. Adapun gambar hati bertuliskan 'buktikan cintamu pada Surabaya, ayo sukseskan pilkada serentak 9 Desember 2015'.
"Gambar hati berwarna merah merupakan simbol cinta dan sayang kami kepada KPU Kota Surabaya," kata Aqmal Rasyadan, siswa kelas 9 SMP Muhammadiyah 5 Surabaya di kantor KPU Kota Surabaya, Kamis (17/9/2015).
Dia menjelaskan pemberian sapu lidi tersebut sebagai simbol harapan agar KPU Kota Surabaya harus tetap menjadi penjaga persatuan warga Kota Surabaya. "Kami sebagai pelajar, walaupun tidak mengetahui banyak tapi khawatir. Harapannya KPU kota Surabaya bisa mengayomi semua," ujar Aqmal. (Hmb/Mut)
Pelajar SMP Berikan Sapu Lidi dan Simbol Cinta ke KPU Surabaya
Sapu lidi mengusung harapan persatuan, tanda hati sebagai simbol cinta Surabaya.
diperbarui 17 Sep 2015, 13:13 WIBSapu lidi mengusung harapan persatuan, tanda hati sebagai simbol cinta Surabaya.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Mengobati Jamur Kulit yang Membandel, Dari Langkah Alami Hingga Medis
Menkomdigi Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih di Pilkada Serentak 2024
Semua Buku Bebas PPN, Kecuali yang Mengandung Pornografi
Cara Mengobati Infeksi Saluran Kemih, Ketahui Penyebab dan Gejalanya
Pilgub Jateng Hari Ini: Pasangan Andika-Hendi Nyoblos di TPS Sama, Tapi Waktu Berbeda
Prabowo: Calon Kepala Daerah yang Menang Harus Jadi Pemimpin Semua, yang Kalah Bekerja Sama
Didampingi Istri, Bang Doel Nyoblos di TPS 65 Lebak Bulus
Cara Mengobati Gondongan pada Anak, Ini Panduan Lengkap untuk Orangtua
Tampil Serasi dan Kompak Bersama Istri, Cawagub Rano Karno Gunakan Hak Pilihnya di TPS 65 Cilandak
Momen Nyoblos di Pilgub DKI Jakarta 2024, Tiga Paslon Terdaftar di TPS Berbeda hingga Ahok dan Istri yang Curi Perhatian
Nyoblos Pilkada 2024, Cawagub Rano Karno Yakin 1 Putaran
VIDEO: Menhan ASEAN Bertemu Amerika dan Tiongkok, Bahas Sengketa Maritim