Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli hari ini bertemu dengan Duta Besar Rusia untuk Indonesia Mikhael Y Galuzin. Dalam pertemuan tersebut Rizal mengajak Rusia untuk meningkatkan kerjasama dengan Indonesia.
Salah satu hal yang menjadi potensi kerjasama yang akan ditindak lanjuti adalah dalam bidang pembangunan infrastruktur gas. Rizal menganggap Rusia adalah negara yang mumpuni untuk mengerjakan proyek tersebut.
"Rusia itu punya banyak pengalaman dalam infrastruktur gas terbesar, ekspor gas ke Eropa, China, mungkin ada hal-hal yang bisa kita lanjutkan," kata Rizal di kantornya, Kamis (17/9/2015).
Diharapkan dengan pengalaman Rusia tersebut dapat membantu Indonesia dalam mempercepat pembangunan infrastruktur gas di Indonesia, baik mulai dari eksplorasi hingga distribusi gasnya.
Menurut Rizal, gas merupakan salah satu sumber energi Indonesia yang sampai saat ini belum dapat dimaksimalkan. Padahal, biaya produksi dan jual gas lebih murah jika dibandingkan dengan minyak.
Tak hanya itu, dalam pertemuannya dengan Dubes Rusia Rizal juga mempresentasikan beberapa proyek-proyek strategis di Indonesia, salah satunya dalam hal kepelabuhanan.
"Kita juga bicara soal kerjasama maritim. Saya sampaikan presiden akan bangun tol laut, kita akan jajaki semua potensi ini," ujar Rizal. (Yas/Ndw)
HEADLINE HARI INI
Geger Harvey Moeis dan Sandra Dewi Terdaftar BPJS Kesehatan Fakir Miskin, Kok Bisa?
Rizal Ramli Ajak Rusia Bangun Infrastruktur Gas di RI
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli hari ini bertemu dengan Duta Besar Rusia untuk Indonesia Mikhael Y Galuzin.
diperbarui 17 Sep 2015, 15:09 WIBMenko Maritim Rizal Ramli (Liputan6.com/Fiki Ariyanti)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kapan Pendaftaran Beasiswa LPDP 2025 Dibuka, Berikut Persyaratannya
KAI Commuter Sebut Penutupan Operasional Stasiun Karet Masih Dikaji
Buka PLN Mobile Proliga 2025 di Semarang, PJ Gubernur Jateng: Memotivasi Atlet Jawa Tengah
Bermain Cemerlang, Jakarta Electric PLN Tundukkan Yogya Falcons
Link Live Streaming Piala Super Italia 2024 Juventus vs AC Milan, Mau Mulai di Vidio
Masih Punya Utang Puasa Ramadhan, Bolehkah Puasa Rajab? Ini Kata Buya Yahya
Anies Baswedan Jenguk Tom Lembong di Tahanan: Semangatnya Mengagumkan
Intip, Ramalan Shio Terkait Karier dan Cinta Menjelang Imlek 2025
9 Hujan Meteor yang Akan Mengguyur Bumi Sepanjang 2025
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Jakarta LavAni Livin Transmedia Bungkam Jakarta Bhayangkara Presisi
Bolehkah Dzikir Minta Balasan Langsung di Dunia? Begini Kata Buya Yahya
3 Pemain Manchester United yang Sebaiknya Diparkir saat Menghadapi Liverpool