Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Iriana Joko Widodo akan melakukan kunjungan kerja ke ke Palu Sulawesi Tengah sore ini.
Selain bertolak ke Palu, dalam kunjungannya itu, Jokowi akan meresmikan puncak Sail Tomini 2015 di Kawasan Pantai Kayu Bura Kabupaten Parigi Moutong.
Berdasarkan jadwal kegiatan presiden dari Biro Pers Istana Kepresidenan, Jokowi beserta rombongan bertolak menuju Palu dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan BBJ-2 dari Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta pada pukul 17.00 WIB, Jumat, (17/9/2015).
Turut serta dalam rombongan Presiden, Ketua DPD Irman Gusman, Menkopolhukam Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan, Menteri Desa, PDT dan Transmigrasi Marwan Jafar dan Menteri Pariwisata Arief Yahya.
Presiden dijadwalkan tiba di Palu pukul 20.30 WITA dan akan bermalam di Palu. Esoknya, presiden bersama rombongan akan menuju Kawasan Pantai Kayu Bura Kabupaten Parigi Moutong untuk meresmikan Puncak Sail Tomini 2015.
Usai meresmikan acara puncak Sail Tomini 2015, Jokowi meninjau Rumah Sentra Informasi Nelayan di kawasan yang sama. Setelah santap siang, presiden bersama rombongan mendatangi Balai Budidaya Ikan Pantai, Kelurahan Kampal, Kecamatan Parigi Selatan untuk panen raya udang vaname supra intensif Indonesia.
Presiden dan Ibu Iriana Joko Widodo direncanakan tiba kembali di Jakarta pada Sabtu 19 September 2015 pukul 17.00 WIB.
Tim Komunikasi Presiden Sukardi Rinakit mengatakan, rangkaian acara yang diselenggarakan pada Sail Tomini 2015 ini akan diisi pameran produk unggulan daerah penunjang destinasi wisata berupa hasil kerajinan, perbankan, dan multi produk lainnya dan pekan budaya dan pariwisata.
"Selain itu akan ada diplomatic tour yang diikuti 27 negara. Di antaranya Argentina, Kanada, Belanda, Polandia, India, Bulgaria, Libya, Persatuan Emirat Arab, dan beberapa negara lainnya," ucap Sukardi.
Teluk Tomini merupakan teluk terbesar di Indonesia yang berada di garis khatulistiwa dengan luas sekitar 59.500 km2. Teluk ini merupakan bagian dari segitiga terumbu karang dunia (Coral Triangle) dan Taman Nasional Laut Kepulauan Togean dikenal sebagai "the Heart of Coral Triangle" memiliki garis pantai 2.400,46 km dan 50 persen atau sekitar 1.179 km berada di Provinsi Sulawesi Tengah. (Ron/Ali)
Hadiri Puncak Sail Tomini 2015, Jokowi Terbang ke Sulteng
Presiden dijadwalkan tiba di Palu pukul 20.30 WITA dan akan bermalam di Palu.
diperbarui 18 Sep 2015, 17:30 WIBPresiden Jokowi (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Prodi dan Jurusan: Panduan Lengkap untuk Calon Mahasiswa
Menteri Israel Ini Sebut Negaranya Harus Kurangi Separuh Populasi Gaza
Partisipasi Publik Pilkada Jakarta Hanya 58%, Keraguan Pemilih Muda Dinilai Penyebabnya
6 Respons Mulai Kaka Slank, Megawati, KPU hingga Kapolri Terkait Pelaksanaan Pilkada 2024
Cara Memasak Jamur Enoki: Panduan Lengkap dan Resep Lezat
350 Quote Tentang Alam Bahasa Inggris yang Inspiratif, Lengkap dengan Artinya
Rahasia Membersihkan Lap Dapur Kotor dengan Cepat, Tanpa Perlu Cairan Pemutih
Wijaya Karya Kantongi Kontrak Rp 16,97 Triliun hingga Oktober 2024
VIDEO: Pramono-Karno Deklarasi Menang Satu Putaran Pilkada DKI Jakarta
350 Quote Gaya Hidup Hedonis yang Perlu Dihindari, Menyindir Secara Halus
Cara Memasak Jamur Kuping yang Lezat dan Bergizi
Update Rekapitulasi Data Suara Pilkada Jatim di KPU, Pengumpulan Data dari Setiap Daerah Nyaris Rampung