Liputan6.com, New York: Gelandang New York City FC, Frank Lampard bersimpati dengan cedera yang menimpa bek Manchester United, Luke Shaw saat melawan PSV Eindhoven di penyisihan grup Liga Champions. Meski demikian, Lampard pun menyanjung kehebatan bek berusia 20 tahun itu.
Menurut eks gelandang Chelsea dan Manchester City itu, kebintangan Shaw sudah makin bersinar. Dia berharap Shaw bisa lebih hebat saat cedera yang dideritanya pulih.
Shaw diprediksi bakal absen sekitar 6 bulan atau hingga akhir musim nanti. "Dia sudah menjadi pemain papan atas dan bakal terus berkembang," tandasnya seperti dikutip Sky Sports.
"Dia pemain muda dan fantastis. Shaw tunjukkan dia tak patah semangat dan bilang pemulihannya dimulai sekarang, kita semua mendukung dia," sambungnya.
Shaw berkepentingan untuk pulih secepatnya. Apalagi, dia juga mengisi posisi di timnas Inggris. Jika terlalu lama menepi, bukan tak mungkin posisinya di timnas bakal terancam.
"Semoga bencana ini membuatnya lebih kuat dan saya yakin dia begitu. Dia masih punya banyak waktu dan dia bakal kembali menjadi andalan di timnas Inggris dan MU," pungkasnya. (Def/Ian)
Advertisement
Baca Juga:
Gara-gara Hayom, Peserta MSC Ini Lolos ke Final
Jatah Klub Inggris Terancam Berkurang di Liga Champions