Liputan6.com, Jakarta - Sebuah bangunan di Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan terbakar malam ini. Kebakaran yang terjadi di dekat pos polisi Kemang itu, diduga akibat 2 pekerja bangunan lupa mematikan api yang dibuatnya sebelum tidur.
"Awalnya, pekerja bangunan membuat api ditinggal tidur. Selanjutnya api membesar kena kabel listrik. Korslet api membesar," kata Kapolsek Metro Mampang Komisaris Polisi Teguh Santoso di lokasi kejadian, Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (18/9/2015) malam.
Teguh menjelaskan, kebakaran ini terjadi sekitar pukul 23.56 WIB. Sekitar sejam kemudian si jago merah berhasil dijinakkan oleh petugas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Damkar PB) dari Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan.
"Pemadam kebakaran ada 10 unit mobil. Kurang lebih sejam bisa dipadamkan," kata dia.
Menurut Teguh, 2 pekerja bangunan tersebut saat ini sudah dibawa ke Mapolsek Metro Kemang untuk dimintai keterangan. Terutama untuk mengetahui penyebab terbakarnya bangunan yang rencananya akan digunakan untuk usaha cuci pakaian itu.
"Bangunan ini masih on progress, masih 50 persen," imbuh dia.
Sampai saat ini, petugas Damkar masih melakukan pendinginan api di lokasi kebakaran. Setelah itu, tim polisi akan melakukan oleh tempat kejadian perkara (TKP).
"Akan diolah TKP sampai situasi terkendali. Secepat mungkin akan kita buka," ucap dia.
Kendati, belum diketahui pasti berapa taksiran kerugian akibat kebakaran yang menghanguskan bangunan 2 tingkat itu.
Sementara akibat kebakaran ini, Jalan Kemang Raya sempat ditutup. Arus kendaraan juga dialihkan ke jalan-jalan lain, guna mengurai kemacetan. (Rmn/Nda)
Kuli Bikin Api Sebelum Tidur, Gedung 2 Lantai di Kemang Terbakar
Teguh mengatakan, kebakaran ini terjadi sekitar pukul 23.56 WIB.
diperbarui 19 Sep 2015, 01:39 WIB(TMC Polda Metro Jaya)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mengenal Tanda Pria yang Mencintai dengan Tulus, Ini Cara Mudah Memastikannya
Apa Itu Malam Satu Suro: Tradisi dan Makna di Balik Perayaan Tahun Baru Jawa
Jadi Andalan Transisi Energi, PLN Jaga Pasokan Bahan Baku Biomassa
Tim Hukum PDIP Sebut Hasto Kristiyanto Ditarget Masuk Penjara Sebelum Kongres 2025
Sempat Dipergoki Istri Perkosa Anak Tiri, Pria 50 Tahun di Lampung Tengah Dicokok Polisi
IBL 2025 Dimulai 11 Januari, Persaingan Makin Seru dengan 11 Pemain Heritage/Naturalisasi
Resep Tongkol Bumbu Kuning yang Lezat, Cocok untuk Makan Siang
VIDEO: Aksi Heroik Pemobil Kejar dan Tangkap Remaja Pelaku Kreak di Ambarawa
Indonesia Re Ungkap Inisiatif dan Optimalitas Proses Bisnis di 2025
Startup Fintech Ini Himpun Pendanaan Utang USD 60 Juta
Cara Hilangkan Rasa Pahit Sawi dengan Teknik Memasak yang Tepat
Apa itu Diplomasi: Pengertian, Jenis dan Fungsinya dalam Hubungan Internasional