Liputan6.com, Marseille - Dalam rangka merayakan hari jadi ke-60, Yamaha motor meluncurkan sportbike spesial bernama YZF-R1 Speed Block, di gelaran balap Bol d'Or 2015, Perancis, minggu lalu.
Melansir Motoring, Senin (21/9/2015), sportbike ini bercita rasa klasik dengan warna kuning-hitam, khas tahun 1970-an. YZF-R1 edisi spesial ini akan tersedia dalam pilihan warna Race Blue dan Racing Red dengan sedikit perubahan grafis.
Selain itu, R1 spesial ini hadir dengan desain speedblock dan dilengkapi dengan knalpot slip-on Akrapovic. Knalpot slip-on telah dikenal dengan harganya yang lebih murah. Meskipun begitu, suara yang dihasilkan dianggap kurang maksimal.
"Kami bangga mengumumkan peluncuran Edisi Ulang Tahun ke-60 YZF-R1 yang akan menjadi bagian dari lineup supersport kami di tahun depan," ujar Jeff Turner, selaku manager pemasaran Yamaha Motor Inggris, dikutip dari Visordown.
Sebagaimana edisi spesial, motor ini akan diproduksi secara terbatas. Meskipun begitu, tidak dijelaskan berapa persisnya jumlah unit yang akan diproduksi. Rencananya, di akhir tahun ini sportbike tersebut sudah tersedia di dealer.
Di acara yang sama, Yamaha juga merilis varian warna anyar untuk model-model R6, R3, dan R125. Semuanya, menurut Yamaha, adalah bukti komitmen mereka dalam mengembangkan segmen supersport.
(rio/sts)
Ulang Tahun Ke-60, Yamaha Rilis YZF-R1 Speed Block
Dalam rangka merayakan hari jadi ke-60, Yamaha motor meluncurkan sportbike spesial bernama YZF-R1 Speed Block.
diperbarui 21 Sep 2015, 17:29 WIBDalam rangka merayakan hari jadi ke-60, Yamaha motor meluncurkan sportbike spesial bernama YZF-R1 Speed Block.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sate Kambing Bu Hj. Bejo, Kuliner yang Wajib Dicoba saat ke Solo
Kisah Kocak Sahabat Nabi yang Hendak Menipu Dajjal, Bikin Rasulullah Tersenyum
Tips Menghadapi Sidang Perceraian: Panduan Lengkap untuk Proses yang Sulit
Air Terjun Sendang Gile, Wisata Alam di Lombok Utara Memikat Pengunjung
Studi Ungkap Tanaman yang Dapat Atasi Limbah Mikroplastik
Masalah Terus Mendera, Sholat Tak Berdampak Positif jika Dilakukan Seperti Ini
Kekurangan Pengawas Madrasah, Kemenag Tak Segera Angkat Calon Yang Lulus Tes
Maruarar Sirait: Pemilih Nonmuslim Tinggalkan Pramono-Rano Karno karena Didukung Anies
Dikelola Kemenhut, TN Alas Purwo Dikenakan Tarif Nol Rupiah bagi Umat Hindu yang Beribadah di Pura Luhur Giri Salaka
Pengantin Menyesal Salah Pilih Vendor Dekorasi Pernikahan, Mengaku Tertipu Portofolio
Dugaan Korupsi di Bank Pemerintah, Kredit Modal Kerja Rp2 Miliar Digelapkan
Kisah Gus Maksum Sembuhkan Pemabuk Hanya dengan Sepucuk Surat, Karomah Wali