Kecelakaan Pertama Ferrari 488 GTB di Dunia

Insiden ini terjadi saat Ferrari 488 GTB sedang balapan liar dengan Audi R8 dan sebuah Ferrari lain.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 22 Sep 2015, 05:10 WIB
Insiden ini terjadi saat Ferrari 488 GTB sedang balapan liar dengan Audi R8 dan sebuah Ferrari lain.

Liputan6.com, London - Ferrari baru saja mulai memproduksi model teranyarnya yaitu 488 GTB. Namun demikian, sebuah Ferrari 488 GTB dilaporkan telah mengalami tabrakan di jalan tol A57 yang menghubungkan antara Liverpool ke Lincoln, Inggris.

Dilansir Inautonews, Senin (21/9/2015), supercar nahas ini terlibat insiden ketika balapan dengan Audi R8 dan sebuah Ferrari lain. Pengemudi Ferrari 488 GTB yang masih berusia 22 tahun tidak mampu mengemudikan mobil saat kehilangan kontrol. Supercar berlogo kuda jingkrak ini kemudian terhempas dan akhirnya menabrak dinding terowongan.

Rupanya, pemuda tersebut bukanlah pemilik sah dari Ferrari 488 GTB. Kabarnya, supercar nahas itu adalah barang dagangan di salah satu dealer.

Tabrakan tersebut menyebabkan kondisi Ferrari 488 GTB rusak cukup serius pada bagian bumper depan. Namun demikian, tidak disebutkan kondisi pengemudi supercar berkelir putih ini apakah dalam kondisi selamat atau mengalami cidera.

Ferrari 488 GTB lakoni debut perdana pada Geneva Motor Show 2015 yang diselenggarakan enam bulan lalu. Supercar ini dipersiapkan Ferrari sebagai suksesor 458.

Dibalik kapnya bersemayam mesin V8 3,9 liter twin turbo yang dikawinkan dengan transmisi otomatis 7 percepatan dual-clutch. Daya maksimal yang mampu dilontarkan mencapai 661 Tk dengan torsi 760 Nm.

Ferrari 488 GTB mampu melesat hingga 100 km/jam dalam 3,0 detik dengan kecepatan maksimal 330 km/jam.

(ysp/sts)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya