Liputan6.com, Mekah - Sebanyak 310 jemaah haji dilaporkan meninggal dunia di Mina, Arab Saudi, (Kamis 24/9/2015) saat hendak melempar jumrah karena berdesak-desakan. Sedangkan 450 lainnya luka-luka.
Kepala Daerah Kerja (Kadaker) Mekah Arsyad Hidayat menyampaikan, lokasi yang menjadi tempat musibah bukan jalur yang biasa digunakan jemaah haji asal Indonesia lontar jumrah.
"Jalan Arab 204 bukan merupakan jalur yang biasa ditempuh khususnya jemaah haji," ujar Arsyad dalam jumpa pers di media center kerja Mekah, Arab Saudi, Kamis.
Aryad menjelaskan, Jalan Arab 204 berada di sebelah kiri Jalan King Fadh atau lebih dari 500 meter dari Jalan King Fadh yang biasa dilalui jemaah Indonesia.
Dia menuturkan, ada 7 dari 52 maktab Indonesia yang ada di mina jadid dan berdekatan dengan lokasi kejadian. Sedangkan sekitar 45 maktab seluruhnya di harotulissan.
"Jemaah itu tidak akan melaui jalur tersebut, tapi terowongan muasin, sehingga kecil kemungkinan terjadi korban lebih banyak lagi," kata Arsyad.
Dia menyatakan, Kemenag terus berkoordinasi dengan pemerintah Arab Saudi untuk mengupdate musibah menyedihkan tersebut. (Mvi/Yus)
Jalur Lokasi Tragedi Mina Tidak Biasa Dilalui Jemaah Indonesia
Aryad menjelaskan, Jalan Arab 204 berada di sebelah kiri Jalan King Fadh atau lebih dari 500 meter dari Jalan King Fadh.
diperbarui 24 Sep 2015, 18:03 WIB220 Jemaah haji dikabarkan meninggal setelah terinjak-injak saat berebutan untuk melempar jumroh, Mina, Kamis (24/9/2015). (AFP Photo)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Logistik Adalah: Pengertian, Peran, dan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari
Apa Itu CVT Motor? Pelajari Sistem Transmisi Otomatis yang Revolusioner Ini
Cara Menghitung Luas Daerah yang Diarsir, Berikut Contoh Soalnya
Pengertian Negasi, Konsep Penyangkalan dalam Bahasa dan Logika
Jelang Timnas Indonesia vs Jepang, Shin Tae-yong Beri Pesan Ini untuk Jaga Mental Pemain
Prudential Indonesia Raih Pendapatan Premi Rp15,5 Triliun di Kuartal III 2024
Senator AS Ini Berencana Tukar Sebagian Cadangan Emas AS jadi Bitcoin
Desalinasi Adalah: Teknologi Pengolahan Air Laut Menjadi Air Tawar
Pengertian Negosiasi, Teknik, dan Manfaatnya yang Penting Dipelajari
Dibawa TDA Luxury, MV Agusta Kembali Dijual di Indonesia
WBC Adalah Pemeriksaan Sel Darah Putih, Ini Fungsi dan Prosedurnya
Neon Box Adalah Media Promosi Efektif, Simak Penggunaan dan Manfaatnya