Liputan6.com, Jakarta HTC dikabarkan tengah menyiapkan smartphone terbaru yang disebut-sebut mengusung nama One A9 (Aero). Kini bocoran terbaru smartphone tersebut kembali muncul di ranah maya.
Menurut yang dilaporkan Business Insider, Jumat (25/9/2015), akun @evleaks kembali berkicau di Twitter mengenai One A9. Akun Twitter milik Evan Blass tersebut memiliki rekam jejak bagus mengenai berbagai produk mobile yang belum dirilis.
Berdasarkan bocoran @evleaks, HTC One A9 akan hadir dengan enam pilihan balutan warna yaitu Acid Gold, Opal Silver, Deep Garnet, Carbon Gray, Rose Gold dan Cast Iron. Informasi menarik lainnya, yaitu smartphone tersebut memiliki desain mirip dengan produk terbaru Apple, iPhone 6s.
Selain itu juga ada kemiripian lain dalam hal warna. Warna Cast Iron dan Opal Silver terlihat mirip dengan warna Silver dan Space Gray yang dimiliki iPhone. Bahkan penamaan Rose Gold untuk One A9 pun sama seperti iPhone, tapi varian warnanya sedikit berbeda, karena lebih seperti warna emas ketimbang pink Rose Gold yang dimiliki iPhone 6s.
Adapun HTC One A9 sejauh ini diprediksi memiliki layar berukuran 5 inci dengan RAM 2GB dan memori internal 16GB. Spesifikasi lainnya termasuk kamera belakang 13 Megapiksel (MP), slot microSD, pemindai sidik jari, serta dibalut dengan material metal. Menurut @evleaks, HTC One A9 akan meluncur pada November 2015.
(din/dew)
Desain HTC One A9 Mirip iPhone 6s
Berdasarkan bocoran @evleaks, HTC One A9 tampak memiliki desain seperti smartphone Apple, iPhone 6s.
diperbarui 25 Sep 2015, 19:00 WIBBerdasarkan bocoran @evleaks, HTC One A9 tampak memiliki desain seperti smartphone Apple, iPhone 6s.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Golongan Manusia yang Rajin Puasa tapi Masuk Neraka, Apa Penyebabnya?
Timses Ridwan Kamil-Suswono Gelar Doa Bersama di Masa Tenang Pilkada Jakarta 2024
Simak, Profil Cagub dan Cawagub Pilkada 2024 Sulawesi Tenggara
Badan Gizi Nasional Ungkap Pentingnya Program Makan Bergizi Gratis, Salah Satunya Mencegah Bencana Demografi pada 2045
Mabes Polri Kirim Brimob untuk Pengamanan Pilkada Dompu, Kenapa?
Taubat Pasti Diterima Allah, tapi yang Seperti Ini Kata Gus Baha
Atta Halilintar Rela Kehujanan di Acara Kampanye Krisdayanti, Disebut Menantu Idaman
Menko Polkam Minta AKP Dadang Iskandar Dihukum Berat
Mengintip Profil Paslon Pilgub Sulawesi Selatan 2024 dan Riwayat Pendidikannya
Bahaya Tanam Pohon di Lintang Tinggi, Bikin Pemanasan Global Makin Parah
Hari Tenang Pilwalkot 2024, Kota Semarang Bersih dari APK
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 26 November 2024