Liputan6.com,Leicester: Tak ada yang mengira jika Striker Leicester City, Jamie Vardy bisa menjadi salah satu striker tertajam di Liga Inggris musim ini. Maklum, musim lalu Vardy hanya mengemas 5 gol saja selama semusim.
Tapi musim ini, pemain berusia 28 tahun ini seakan tebar pesona di Liga Inggris. Baru 6 laga bergulir, Vardy sudah cetak 4 gol atau terpaut satu gol saja dari total gol yang dicetaknya bersama "The Foxes" musim lalu.
Kini, ketajaman Vardy bakal diuji oleh ketangguhan lini belakang Arsenal yang bakal menjadi lawan mereka malam ini di King Power Stadium. Bisakah Vardy kembali memesona? Tentu bukan hal mustahil.
Statistik memperlihatkan jika pemain yang sudah empat musim dengan Leicester ini benar-benar tajam. Dia selalu mencetak gol di tiga laga terakhir "The Foxes". Maka itu, bukan tak mungkin dia melakukannya lagi kali ini saat melawan Arsenal.
Whoscored.com mencatat jika pemain asal Inggris ini juga sudah memberi assist sebanyak satu kali musim ini.Dia juga lakukan 2,8 kali tembakan per laga. Permainannya cukup efektif jika dilihat dari jumlah umpan yang berhasil dilakukannya yaitu 64,8 persen.
Vardy bakal beradu tajam dengan Olivier Giroud di laga nanti. Meski striker asal Prancis itu belum tentu dimainkan sebagai starter.
Dibeli lebih mahal oleh Arsenal,Giroud sejauh ini baru cetak 2 gol saja untuk Arsenal. Statistik lainnya menunjukkan jika Giroud cukup rajin lepas tembakan yaitu 3 kali per laga. Namun tak banyak gol yang berhasil diciptakannya. (Def/Vid)
Leicester City vs Arsenal: Pesona Jamie Vardy
Jamie Vardy siap kembali unjuk gigi lawan Arsenal malam ini.
diperbarui 26 Sep 2015, 12:38 WIBFootball - Leicester City v Aston Villa - Barclays Premier League - King Power Stadium - 13/9/15 Leicester City's Jamie Vardy celebrates scoring their second goal Reuters / Darren Staples
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri Ciri Terkena Asam Lambung: Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya
Hasil Carabao Cup: Tottenham Hotspur Menang Tipis Atas Liverpool
Luar Biasa, Manfaat Bikin Kopi Sendiri di Pagi Hari Menurut Gus Baha
Ciri Tekanan Darah Rendah: Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya
Rekomendasi Tempat Berburu 'Sunrise' di Sumatera Barat
Eks Penyidik KPK Ungkap Aksi Firli Bahuri Halangi Penggeledahan Kantor PDIP
Pemilik Manchester United Susun Rencana Ekstrem di Bursa Transfer Musim Panas 2025: Semua Pemain Dijual
Pengalaman Pijat ala Bali di Swiss, Harganya Bikin Syok
Fakta-Fakta Icarus, Bintang Paling Jauh yang Ditemukan
3 Peristiwa Besar Isyarat Kedatangan Dajjal Jelang Kiamat, Sudahkah Terjadi?
Menelusuri Keindahan Pantai Bama, Wisata Alam di Taman Nasional Baluran
Belasan Anggota Kena Sanksi di Kasus DWP, Kapolri: Komitmen Bersih-Bersih Polri