Liputan6.com, Jakarta - Proyek pembangunan alat transportasi masal Mass Rapid Transit (MRT) di Jakarta terus berlanjut. Pengoperasian mesin bor raksasa bernama Antareja dalam proyek ini diharapkan dapat mempercepat proses pembangunan.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok yakin, pembangunan MRT akan selesai tepat waktu. Meski banyak masalah yang muncul selama pembangunan.
"MRT jalan terus, pengeboran kan terus bekerja," kata Ahok di Balaikota, Jakarta, Senin (28/9/2015).
Pengoperasian mesin bor diresmikan langsung oleh Presiden Jokowi. Pemilik nama Joko Widodo itu yang memberi nama Antareja untuk mesin raksasa yang dioperasikan oleh operator asal Jepang tersebut.
"Pengeboran ini terus berjalan sesuai dengan jadwal, 8 meter sehari," tambah Ahok.
Mantan Bupati Belitung Timur itu meyakinkan, pembangunan ini akan berjalan tepat waktu. Pembangunan MRT tahap I dari Lebak Bulus-bundaran HI sudah bisa beroperasi 2018.
"Yakin dong ini sesuai target," tutur Ahok.
Tahap pertama jalur Lebak Bulus–bundaran HI, sedangkan fase kedua akan menghubungkan bundaran Hotel Indonesia (HI) dan Kampung Bandan.
PT MRT membutuhkan 4 mesin bor untuk membangun 6 stasiun bawah tanah di Jakarta. Stasiun bawah tanah MRT yang akan dibangun, antara lain Stasiun Bundaran Hotel Indonesia, Dukuh Atas, Setiabudi, Bendungan Hilir, Istora, dan Bundaran Senayan.
Pada koridor pertama sepanjang 9,8 kilometer, MRT akan melitas di jalur layang dan begitu mendekati Patung Senayan akan masuk jalur bawah tanah sepanjang 9,7 km menuju bundaran HI. (Ndy/Mut)
Mesin Bor Antareja Bekerja, Ahok Yakin MRT Selesai Tepat Waktu
Pengoperasian mesin bor raksasa bernama Antareja dalam proyek ini diharapkan dapat mempercepat proses pembangunan MRT.
diperbarui 28 Sep 2015, 16:59 WIBGubernur Basuki Tjahaja Purnama memperlihatkan lukisan kereta api saat menghadiri penandatangan kontrak antara PT MRT Jakarta dengan Sumitomo Corp di Balaikota, Jakarta, Selasa (3/3/2015).(Liputan6.com/Faisal R Syam)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Siomay Ikan Tenggiri yang Lezat dan Mudah Dibuat
2 Ban Pesawat Etihad Meletus Saat Akan Lepas Landas dari Bandara Melbourne
Harga Emas Diprediksi Tembus Segini di 2025
Huawei Geber 2025 dengan TWS Freebuds Pro 4
Kisah Kiai Abbas Banyuwangi Hentikan Kereta Api Hanya dengan Benang Sarung, Karomah Wali
PAN Dorong Pemerintah dan DPR Segera Selesaikan Pembahasan Ongkos Haji
350 Kata Kata Lelah yang Menginspirasi untuk Bangkit Kembali
IHSG Berpeluang Melesat, Cek Rekomendasi Saham Hari Ini 6 Januari 2025
Tahun Baru, Semangat Baru! 5 Zodiak Ini Pasti Mulai Berolahraga di 2025
Wabah Flu Burung Merebak di Iwate Jepang, 50.000 Ayam Dibunuh
Resep Kue Good Time 1kg: Panduan Lengkap Membuat Cookies Lezat
Wabah Campak Menyebar di Vietnam dan Thailand, Turis Australia Diminta Vaksin MMR Sebelum Bepergian