Liputan6.com, Jakarta - Reuni menjadi tajuk semifinal Piala Presiden 2015 pascahasil undian keluar pada Selasa (29/9/2015). Ada dua reuni yang berlangsung pada semifinal kali ini.
Reuni pertama terjadi ketika Arema Cronus bersua Sriwijaya FC. Kedua tim sebelumnya bersua di Grup B Piala Presiden 2015. Ketika itu, Arema sukses menggasak Sriwijaya FC 3-1 di Kanjuruhan.
Pada semifinal ini, Arema akan menggelar leg pertama di Stadion Kanjuruhan. Leg pertama akan digelar di Arema lantaran Pulau Sumatera saat ini sedang dilanda kabut asap yang membuat jarak pandang di Stadion, Jaka Baring, Palembang terbatas.
Namun demikian, Sriwijaya bisa saja menggelar leg kedua di tempat netral, jika masalah kabut asap tidak kunjung selesai saat leg kedua dipertandingkan.
Reuni kedua adalah antara gelandang Persib Bandung, Zulham Zamrun dengan eks timnya, Mitra Kukar. Sebelum hasil undian keluar, Zulham secara terang-terangan mengaku kalau ia ingin bertemu eks klubnya itu di semifinal.
"Saya ingin memilih Mitra karena pernah berhubungan. Seperti saat saya di Persipura dan mencetak gol itu sangat berkesan," kata Zulham, saat ditemui di Mess Persib, belum lama ini.
Berikut hasil drawing Semifinal Piala Presiden 2015:
Leg Pertama
Advertisement
Sabtu (3/10/2015)
Arema Cronus vs Sriwijaya FC (Stadion Kanjuruhan, Malang)
Minggu (4/10/2015)
Mitra Kukar vs Persib Bandung (Stadion Aji Imbut, Tenggarong)
Leg Kedua
Sabtu (10/10/2015)
Persib Bandung vs Mitra Kukar (Stadion Si Jalak Harupat, Bandung)
Minggu (11/10/2015)
Sriwijaya FC vs Arema Cronus (Stadion Jaka Baring, Palembang)
Baca Juga:
Semifinal Piala Presiden: Sriwijaya FC Tantang Arema
Road to Semifinal: Maung Bandung Belum Terbendung
'Tukang Jagal' Persib Ingin Jadi Pelatih di Indonesia