Pundi Amal: Mengintip Isi KRI Dr Soeharso

Terbukanya KRI Dr Soeharso untuk umum diharapkan masyarakat dapat mengenal kehidupan di atas kapal laut.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Okt 2015, 17:48 WIB
KRI dr Soeharso merapat di Dermaga Yos Sudarso Ambon, Maluku. Kapal itu mengemban misi operasi Bhakti Surya Bhaskara Jaya di pulau-pulau terluar di Maluku. (Antara)

Liputan6.com, Tinombo - Ratusan warga Tinombo, Sulawesi Tengah, antusias untuk naik ke atas KRI Dr Soeharso. Mereka rela antre untuk bisa sekedar berkunjung dan berfoto di atas kapal.

Para warga pun tak mau menyia-nyiakan foto bersama anak buah kapal maupun dengan beragam fasilitas yang ada disini termasuk sebuah helikopter kecil.

Bagi yang punya nyali untuk menyumbang suara bisa memanfaatkan alat musik lengkap di kapal ini. Terbukanya KRI Dr Soeharso untuk umum diharapkan dapat memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk bisa lebih mengenal kehidupan di atas kapal laut.

KRI Dr Soeharso bersandar di Tinombo hingga 19 September 2015. KRI Dr Soeharso juga dikenal dengan kapal rumah sakit. TNI Angkatan Laut bekerja sama dengan Pundi Amal SCTV menyelenggarakan pengobatan sampai operasi gratis untuk warga.

Saksikan selengkapnya  isi KRI Dr Soeharso yang menjadi tempat pengobatan warga bekerja sama dengan Pundi Amal SCTV dalam tautan video di bawah ini. (Vra/Yus)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya