Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Persero) akan mengeluarkan varian baru Elpiji dengan berat 5,5 kilogram (kg) yang rencananya dikhususkan untuk kaum hawa. Rencana Pertamina ini didukung oleh pengamat energi karena bisa meringankan beban masyarakat.
Analis Energi dari Bower Group Asia, Rangga R Fadillah mengatakan, keberadaan Elpiji yang didedikasikan untruk kaum hawa tersebut akan memberikan kesempatan masyarakat untuk mengkonsumsi elpiji non subsidi dengan harga yang lebih murah. Pasalnya, selama ini varian yang disediakan oleh Pertamina adalah ukurang yang cukup besar yaitu 12 kg.
Dengan adanya Epiji varian baru dengan ukuran 5,5 kg ini maka harga yang ditawarkan jelas lebih murah jika dibandingkan dengan Ekpiji 12 kg.
"Dengan adanya varian 5,5 kg ini memberi tambahan pilihan bagi konsumen kelas menengah yang daya belinya sebenarnya belum menjangkau elpiji 12 kg," kata Rangga, saat berbincang dengan Liputan6.com, di Jakarta, Jumat (2/10/2015).
Dari sisi produsen yaitu Pertamina, adanya Elpiji 5,5 kg tersebut adalah strategi yang baik. Pasalnya dapat melengkapi ukuran Elpiji yang ada saat ini, yaitu elpiji subsidi 3 Kg, non subsidi 12 Kg, dan non subsidi 50 Kg. Dengan begitu, produk elpiji Pertamina semakin kuat.
"Itu strategi yang bagus untuk menangkap potensi pasar yang berada di tengah-tengah 3 kg dan 12 kg," tuturnya.
Ia memperkirakan, kehadiran Elpiji 5,5 kg akan diterima di masyarakat, seperti varian baru BBM Pertalite, dengan Kadar Oktane 90 yang melengkapi jajaran produk BBM Pertamina. "Perkiraan saya, elpiji varian baru ini bakalan diterima positif oleh masyarakat seperti bensin pertalite," pungkasnya.
Untuk diketahui, Pertamina sedang mempersiapkan peluncuran varian baru elpiji non subsidi ukuran 5,5 kg yang ditujukan untuk kaum hawa.
Direktur Pemasaran Pertamina Ahmad Bambang mengatakan, saat ini Elpiji yang akan dibungkus dengan tabung warna-warni tersebut masih dipersiapkan untuk diluncurkan ke masyarakat. "Masih persiapan," Kata Bambang saat berbicang dengan Liputan6.com.
Vice President Corporate Communication Pertamina, Wianda Pusponegoro mengungkapkan, persiapan yang dilakukan Pertamina adalah menyediakan pasokan dan sistem penyaluran Elpiji yang ukuran tabungnya lebih kecil dari tabung elpiji non subsidi 12 kg tersebut. "Kami masih persiapkan volume produk dan jalur distribusinya," papar Wianda.
Sementara itu, Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) menyambut baik rencana Pertamina mengeluarkan varian baru Elpiji 5,5 kg yang didedikasikan untuk kaum wanita.
Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM I Gusti Nyoman Wiratmaja Puja mengatakan, rencana trersebut merupakan bentuk kreatifitas Pertamina dalam menciptakan produk barunya.
Wiratmaja berharap Pertamina sudah melengkapi syarat yang telah ditentukan instansinya, sehingga bisa diengan cepat Elpiji varian baru tersebut disalurkan ke masyarakat. (Pew/Gdn)
Elpiji Kaum Hawa Ringankan Beban Masyarakat, Kenapa?
Elpiji 5,5 kg dapat melengkapi ukuran Elpiji yang ada saat ini.
diperbarui 02 Okt 2015, 13:27 WIBSeorang lelaki tampak membawa tabung gas elpiji ukuran 3 kg, Depok, Senin (22/6/2015). Pertamina menjamin pasokan gas elpiji aman hingga menjelang Lebaran 2015. (Liputan6.com/Yoppy Renato)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
15 Kata-kata Menolak Tawaran Kerja yang Sopan dan Profesional
Menteri Israel Ungkap Rencana Menduduki Gaza dalam Jangka Panjang
Apa Itu Sifilis: Penyakit Menular Seksual yang Perlu Diwaspadai
6 Manfaat Bermain Golf untuk Kesehatan Fisik dan Mental
Habiburokhman Gerindra Bantah Ada 'Partai Cokelat' di Pilkada 2024
Inilah 7 Cara Islam dalam Mengatasi Rasa Takut
Startup Indonesia Masih Menggiurkan untuk Jadi Sasaran Investasi
PDIP Pecat Effendi Simbolon yang Dukung RK-Suswono di Pilkada Jakarta
Selain AS, Investor Cermati Stimulus China demi Genjot Pemulihan
Mengenal Quick Count dan Exit Poll, Apa Bedanya?
Avila Bahar Alami Nasib Apes di 9 Lap Akhir S1K 2024 Sepang
Ojol Siap Demo Besar Jika Tak Dapat Subsidi BBM