Apa Penyebab Arema Gagal Kalahkan Sriwijaya?

Arema tidak bisa menurunkan beberapa pemain pilar di leg pertama.

oleh Risa Kosasih diperbarui 04 Okt 2015, 04:07 WIB
Bek Arema Cronus, Fabiano Beltrame (Yoppy Renato/Liputan6)

Liputan6.com, Malang - Arema Cronus harus puas bermain imbang 1-1 dengan tamunya Sriwijaya FC di leg pertama semifinal Piala Presiden 2015, Sabtu (3/10/2015). Kegagalan meraih kemenangan membuat langkah pasukan Joko Susilo untuk lolos ke final menjadi makin berat.

Main di Stadion Kanjuruhan, Malang, Arema unggul lebih dulu pada menit 58 melalui striker gaek Cristian Gonzales. Namun mereka kecolongan saat menghadapi tendangan penjuru. Sriwijaya yang tak banyak mendapat peluang bisa menyamakan skor pada menit 71. Bek Wildansyah mencetak gol lewat sundulan memanfaatkan sepak pojok Titus Bonai.

Bek sekaligus kapten Arema Fabiano Rosa Beltrame menilai ada dua penyebab timnya gagal meraih kemenangan di leg pertama.

"Pelatih sudah sebut nama mungkin tadi ada yang kurang konsentrasi. Emang karena utamanya ada banyak pemain yang absen. Itulah sepakbola kadang mereka punya peluang sekali tapi bisa cetak gol," ucap Fabiano dalam jumpa pers seusai pertandingan.

Pada leg pertama ini Arema memang tidak bisa menurunkan beberapa pemain pilarnya seperti Samsul Arif, Juan Revi, Feri Aman Saragih hingga Ahmad Bustomi. (Tho/Rjp)

Baca Juga

Arema vs Sriwijaya: Siap Meledak!

Mahaka Ungkap 3 Skenario Final Piala Presiden

Suara Suporter: Rooney dan Mata Cetak Gol, MU Tekuk Arsenal 3-1

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya