Liputan6.com, Jakarta - Indonesia Motorcle Fest 2015 yang diselenggarakan pada akhir pekan kemarin tidak hanya sebagai ajang kumpul komunitas sepeda motor. Asep Zahro, penyedia suku cadang motor lawas pun tak mau ketinggalan ambil bagian.
Pantauan Liputan6.com, booth ini khusus menyediakan suku cadang motor sport lawas terutama keluaran Eropa. Adapun komponen yang dijual merupakan replika yang diproduksi sendiri oleh Asep Zahro yang merupakan pendiri D'Jahro Classic Cycle.
"Kami ada knalpot BSA, spare part untuk DKW, dan per jok untuk single seat," jelas Asep yang ditulis Senin (5/10/2015).
Menyoal harga, ia mengklaim bahwa produknya relatif terjangkau dan berkualitas baik. "Namanya juga replika, jadi kualitasnya ikuti yang asli. Untuk knalpot yang baru bisa sampai kisaran Rp 3 juta, sementara sayajual Rp 400 ribu," beber pria yang memulai bisnis sejak 2006 di Bandung itu.
Nah, bagi Anda yang sedang memburu suku cadang motor sport Eropa, toko D'Jahro Classic Cycle berlokasi di Jalan Babaan Tarogong No.6 Bandung dan bisa dihubungi melalui nomor telepon 087824999699. Selain di Kota Kembang, Asep berencana akan membuka cabang di Jakarta.
"Rencananya kerja sama dengan teman mau buka di Srengseng, Jakarta Barat. Mudah-mudahan tahun depan," pungkasnya.
(ysp/gst)
Gudang Suku Cadang Motor Lawas Eropa, Ini Tempatnya
D'Jahro Classic Cycle khusus menyediakan suku cadang motor sport lawas terutama keluaran Eropa.
diperbarui 05 Okt 2015, 10:15 WIBFoto: Yongki Sanjaya/Liputan6.com
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Agar Terjaga dari Fitnah Dajjal yang Turun Jelang Kiamat, Hafalkan 10 Ayat Pertama Surah Ini!
Niat Sholat Sunnah Sebelum Subuh, Ketahui Tata Cara dan Bacaannya
Candaan Ridwan Kamil Soal Janda Saat Kampanye Tuai Kecaman, Susi Pudjiastuti Ikut Angkat Bicara
Memahami RoHS Adalah: Pedoman Penting untuk Industri Elektronik
Rumah SandiUno Indonesia Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta
Misteri di Mata Air Pantan Cigowong, Saluran Air Peninggalan Belanda di Majalengka
Ilmuwan Uji Kembali Teori Relativitas Einstein, Ini Hasilnya
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Jumat 22 November 2024
DPUPR Depok Akui Akhir Tahun Jadi Puncak Pembangunan Kota Depok
Melihat Makna Keris, dari Senjata Pusaka hingga Simbol Kepemimpinan
Gelar Hajatan Itu Hukumnya Haram Kata Gus Baha, Ternyata Ini Alasannya
Jelang Pencoblosan, Elektabilitas RIDO Diyakini Melonjak Karena Rajin Blusukan