Liputan6.com, Jakarta - Rapat Paripurna VI masa persidangan pertama 2015 menyetujui pembentukan Pansus Pelindo II. Keputusan itu diketuk oleh Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah yang bertindak sebagai pimpinan rapat.
Ketua Komisi III DPR Aziz Syamsuddin menjelaskan pembentukan pansus untuk mengawasi agar pengungkapan kasus Pelindo II bisa berjalan hingga tuntas.
"Maksud dan tujuan, pansus ingin mengetahui praktik pelanggaran hukum dan sekaligus untuk mengawasi kasusnya agar bisa diusut dengan tuntas sesuai hukum dan perundangan yang berlaku," kata dia di Gedung DPR, Senin (5/10/2015).
Menurut Aziz, panitia khusus Pelindo II ini menjadi pansus lintas komisi dan fraksi. Tujuannya agar semua anggota DPR yang ada di dalam pansus tersebut bisa bersama-sama mendalami masalah yang mencuat di Pelabuhan Priok itu.
"Kita berharap dengan adanya pansus ini agar tidak terjadi lagi kasus serupa. Kita juga akan kawal kasus ini agar tindakan penegakan hukum dapat berjalan sesuai yang berlaku tanpa ada intervensi," tambah Azis.
Politisi Golkar itu menuturkan dasar pembentukan pansus ini adalah Pasal 20 huruf (a) UUD 1945, UU 17/2014 tentang MD3, Pasal 156,157,159, dan Pasal 93,94 tentang Tata Tertib DPR.
Selain itu, hasil rapat kerja dengan Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti pada 8 September lalu yang putusannya untuk pembentukan Pansus Pelindo II, juga menjadi dasar membentuk pansus ini.
"Apakah seluruhnya setuju?" tanya Fahri Hamzah dalam rapat.
"Setuju!" jawab anggota dewan serentak. (Dms/Sss)
Pansus Pelindo II Resmi Bekerja
Pansus ingin mengetahui praktik pelanggaran hukum dan sekaligus untuk mengawasi kasus tersebut.
diperbarui 05 Okt 2015, 17:35 WIBPantauan Liputan6.com, Jokowi didampingi Dirut PT Pelindo II RJ Lino memantau pembangunan tersebut, Jakarta, Selasa (23/9/2014) (Liputan6.com/Herman zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri Sejarah Sebagai Ilmu: Pengertian, Karakteristik, dan Penerapannya
KPU Jakarta Serahkan Berkas Pengesahan Gubernur dan Wagub Terpilih ke DPRD
350 Caption Korea Aesthetic untuk Instagram Kamu
Ramalan Baba Vanga, 5 Zodiak Ini Akan Beruntung Finansial di Tahun 2025
PUBG: Battlegrounds Hadirkan Karakter AI yang Bisa Diajak Berinteraksi
Ganti Zirkzee, Manchester United Tawar Striker Haus Gol Liga Inggris asal Prancis
Badendang Rotang, Warisan Budaya Maluku Tengah Sarat Makna
Top 3: Heboh Pagar Laut di Tangerang Bikin Presiden Prabowo Turun Tangan
Ghost Soccer: Bola Mati, Film Horor Komedi Bertema Sepak Bola Produksi Sinemata Buana Kreasindo
Memahami Modifikasi Makanan Daerah, Inovasi Kuliner Nusantara Menggoda Selera
Puan Akui PDIP Belum Bahas soal Pengganti Hasto: Kita Lihat Dulu
Mana Dulu, Sedekah ke Anak Yatim atau Orang Terdekat yang Membutuhkan? Ini Kata Buya Yahya