Keuntungan Tidur dalam Keadaan Marah bagi Pasangan

Memutuskan untuk tidur di tengah-tengah pertengkaran justru akan memberikan efek baik bagi Anda dan pasangan.

oleh Liputan6 diperbarui 05 Okt 2015, 22:00 WIB

Liputan6.com, Jakarta "Dont go to bed angry," mungkin Anda sering mendengar ungkapan ini yang artinya, jangan pergi tidur dalam keadaan marah. Namun, tahukah Anda, saat Anda dan pasangan bertengkar, ada baiknya tidur terlebih dahulu sambil mengendapkan rasa marah Anda.

Memutuskan untuk tidur di tengah-tengah pertengkaran justru akan memberikan efek baik bagi Anda dan pasangan. Kenapa? Kutipan yang dilansir dari Yourtango.com pada Senin (5/10/2015) ini akan menjelaskan alasannya:

1. Mencegah kata-kata yang tak diinginkan

Saat Anda dan pasangan sama-sama marah dan lelah, kadang lebih susah untuk mengontrol perkataan Anda. Bertengkar sampai larut malam akan membuat Anda menjadi rentan mengucapkan hal-hal yang akan Anda sesali nantinya. 

 


Menjaga kesehatan

2. Membantu menjaga kesehatan

Sekadar begadang saja sudah buruk, apalagi begadang untuk bertengkar yang akan semakin menguras energi Anda sampai habis. Bertengkar sampai larut malam akan membuat Anda kelelahan keesokan harinya, sekaligus membuat tubuh Anda menjadi lebih rentan dan rapuh terhadap penyakit.

3. Memberi waktu untuk berpikir

Ketika Anda lelah, tentunya otak juga terasa mumet dan kusut, sehingga akan sulit untuk menyampaikan poin yang ingin Anda sampaikan dengan baik. Melakukan gencatan senjata dan memutuskan untuk tidur akan memberi Anda dan pasangan waktu untuk menyusun kalimat dan merangkai poin-poin yang ingin disampaikan. 

 


Bangun emosi positif

4. Membangun emosi positif

Kurang tidur bisa bisa membuat emosi Anda menjadi sangat negatif, baik di keesokan harinya atau malam saat Anda dan pasangan bertengkar. Emosi negatif tadi tentunya tak akan membantu menyelesaikan pertengkaran Anda, justru memperburuknya. Dengan mengambil waktu untuk tidur secara cukup, Anda akan menyingkirkan emosi negatif tadi dan dapat membangun emosi positif yang akan membantu Anda berdua menyelesaikan masalah.

5. Make-up sex terasa lebih nikmat

Bahkan walaupun Anda berhasil menyelesaikan perselisihan di ujung malam, badan Anda berdua sudah akan terlalu lelah untuk bisa menikmati make-up sex yang biasanya panas dan menggebu. Jangan biarkan Anda berdua kehilangan kesempatan menikmati obat mujarab ini. Ambil kesempatan untuk tidur, dan selesaikan permasalahan Anda keesokan harinya. Kombinasi make-up dan morning sex tentunya akan melipat gandakan sensasi nikmat yang Anda berdua rasakan. (Nils)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya