Liputan6.com, Jakarta - Astragraphia Document Solution, sebagai perusahaan penyedia solusi dokumen memperkenalkan teknologi baru non-xerography dari Fuji Xerox, yang akan diterapkan ke dalam pengelolaan dokumen yang serba end-to-end berbasis solusi teknologi dan informasi (IT Solution).
"Sebagai mitra eksklusif bagi Fuji Xerox di Indonesia, komitmen mereka untuk memberikan perhatian mendalam terhadap riset dan inovasi, tentu saja selaras dengan visi kami untuk menjadi perusahaan penyedia solusi dokumen nomor satu di Indonesia," kata Direktur PT Astra Graphia, Arifin Pranoto, Selasa (6/10/2015) di Kebon Sirih, Jakarta.
Meskipun di lapangan Fuji Xerox lekat dengan citra 'mesin fotokopi', lanjut Arifin, Fuji Xerox telah siap untuk bertransformasi menjadi perusahaan penyedia solusi dan layanan dalam pengelolaan dokumen berbasis IT.
"Dokumen dalam konteks ini mempunyai cakupan yang sangat luas, antara lain dalam bentuk audio, video, gambar ataupun tulisan," paparnya.
Adapun beberapa teknologi baru non-xerography tersebut adalah Solusi Scan Translation, Solusi 4K Optical HDMI Data Transfer, dan Fuji Xerox Image Management System.
Ketiganya merupakan hasil dari serangkaian riset dan pengembangan (research and development) dari kantor Fuji Xerox di Yokohama dan Palo Alto, serta ke depannya melibatkan kantor Fuji Xerox di Singapura, yang baru-baru ini dibuka.
(why/isk)
Ini Dia 3 Teknologi Non-Xerography dari Fuji Xerox
Ketiganya merupakan hasil dari serangkaian riset dan pengembangan dari kantor Fuji Xerox di Yokohama dan Palo Alto.
diperbarui 06 Okt 2015, 12:07 WIBKetiganya merupakan hasil dari serangkaian riset dan pengembangan dari kantor Fuji Xerox di Yokohama dan Palo Alto.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pengusaha di Jatim Putar Otak soal UMK 2025 Naik 6,5 Persen
Kementerian Transmigrasi Siapkan Tenaga Kerja untuk Sukseskan Kemandirian Pangan
Langgar Aturan GSB, Ratusan Bangunan Liar di Depok Ditertibkan Dinas PUPR
Ciri-Ciri Janin Tidak Berkembang: Kenali Tanda dan Penanganannya
VIDEO: Viral! Dagangan Siswi MTS Dibuang Ibu Kantin
Berapa Idealnya Simpanan Dana Darurat?
14 Makanan Khas Wonosobo, Kuliner Tradisional yang Wajib Dicoba
VIDEO: Warga Australia yang Dipenjara di Indonesia Selama Hampir 20 Tahun karena Perdagangan Heroin Tiba di Melbourne
Perjalanan Spiritual Umay Shahab dalam Perayaan Mati Rasa, Ketakutan Terbesar Kehilangan Orang Tua
Demi Tiket ke Semifinal Piala AFF 2024, Timnas Malaysia Akan Berjuang Habis-habisan Melawan Singapura
Ini Fungsi Relay dan Perannya pada Sistem Kelistrikan Kendaraan, Lengkap Jenisnya
Fungsi Obeng Ketok: Panduan Lengkap Menggunakan dan Bedanya dengan yang Biasa