Liputan6.com, London - Chelsea membidik Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone untuk menggantikan Jose Mourinho. Demi mendapatkan Simeone, The Blues harus membayar 15 juta poundsterling atau sekitar Rp 311 miliar kepada Los Rojiblancos.
Karier Mourinho bersama Chelsea di ujung tanduk. Rentetan hasil buruk membuat Diego Costa dan kawan-kawan terpuruk di peringkat 16 klasemen dengan 8 poin.
Chelsea sudah tertinggal 10 angka dari Manchester City di singgasana. Mourinho pekan lalu sudah mendapat dukungan moral dari klub. Namun, hal ini bisa cepat berubah jika Chelsea kembali mendapatkan hasil buruk.
Dilansir Mirror, pemilik Chelsea Roman Abramovich sangat mengangumi kinerja Simoene di Atletico. Pelatih asal Argentina itu sudah memenangi La Liga, Europa League dan Copa de Rey bersama Los Rojiblancos.
Ia juga mengantar Atletico ke final Liga Champions pada 2014. Oleh karena itu Abramovich takkan ragu merekrut mantan pemain Inter Milan tersebut jika Chelsea terus mendapat hasil buruk. (Jnp/Ary)
Baca Juga
Advertisement
Video Keren Rem Depan Motor Lorenzo Menyala Ketika Menikung
Gasak Mitra Kukar, Persib Sambar Tiket Final Piala Presiden
Bukan Lorenzo dan Marquez, Tim Ini yang Ditakuti Rossi di Motegi