Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur Sumatera Utara Tengku Erry Nuradi diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), terkait pembatalan hak interpelasi yang dilakukan anggota DPRD Sumatera Utara terhadap Gubernur Gatot Pujo Nugroho. Disinyalir, pembatan tersebut lantaran Gatot telah memberikan uang kepada sejumlah anggota DPRD Sumatera Utara, termasuk istri Tengku Erry, Evi Diana.
Usai diperiksa sekitar 9 jam di KPK, Tengku Erry tidak membantah istrinya menerima uang dari Gatot Pujo atas pembatalan hak interpelasi, yang di antaranya terkait pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Sumatera Utara tahun 2014.
"Itu semua anggota DPRD kan diperiksa kemarin. Iya Alhamdulillah juga kamarin ada sebagian yang sudah mengembalikan. Saya rasa pertanyaan itu tolong ditanyakan kepada penyidik saja," ujar Tengku Erry Nuradi di Gedung KPK, Jakarta, Senin 12 Oktober 2015.
Ia menjelaskan, dari sekian banyak anggota DPRD Sumut penerima uang dari Gatot, istrinya salah satu yang telah mengembalikan uang tersebut. "Sudah dikembalikan," ucap dia.
Meski demikian, ia tidak merinci berapa jumlah uang yang diterima istrinya, agar anggota DPRD membatalkan hak interpelasi yang akan dilaksanakan.
"Saya tidak pada kapasitas menjawab kepada angka-angka. Tapi silakan masalah teknisnya silakan ditanya kepada penyidik," ucap Erry.
Politisi Partai Nasdem ini juga mengaku menyerahkan segala persoalan yang terkait istrinya tersebut kepada KPK. Ia pasrah jika suatu saat Evi ditetapkan sebagai tersangka, karena menerima uang suap dari Gatot Pujo.
"Tidak ada masalah. Semuanya itu kita serahkan kepada penyidik. Kita jangan berandai-andai. Sekali lagi saya minta, jangan berandai-andai. Kita bicara sesuai dengan bukti-bukti. Sesuai dengan hal-hal yang telah diperoleh oleh penyidik," pungkas Tengku Erry. (Rmn/Mvi)
Wakil Gubernur Sumut Serahkan Nasib Istri ke KPK
Erry menjelaskan, dari sekian banyak anggota DPRD Sumut penerima uang dari Gatot, di antaranya istrinya yang telah mengembalikan uang itu.
diperbarui 13 Okt 2015, 06:29 WIBGubernur Sumatera Utara non aktif Gatot Pujo Nugroho (Liputan6.com/Helmi Afandi)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Pemain Manchester United yang Bakal Bersinar dengan Racikan 3-4-3 Ruben Amorim
Geger Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Puncak Gunung Es Beking Aparat?
Intip, Profil Paslon Pilgub Sulawesi Utara 2024 dan Partai Pengusungnya
Dampak Negatif Mie Instan pada Anak, Apa yang Harus Anda Ketahui
Kata Polisi soal Peluang Budi Arie Dipanggil Terkait Kasus Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi
Cara Tepat Menurunkan Demam Anak dengan Kompres dan Perawatan Lainnya
7 Menu Lezat Diet Telur untuk Turunkan Berat Badan dalam Seminggu
Ini Pemenang Aplikasi Pemesanan Perjalanan Terbaik di Asia versi World Travel Tech Awards 2024
Cara Efektif Mengatasi Diare pada Anak, Makanan yang Harus Ibu Berikan
Profil Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Pilkada Gorontalo 2024
Jokowi Masih Cawe-cawe di Pilkada 2024, Pengaruhnya Masih Signifikan?
Tips Diet Sehat: Panduan Lengkap Menurunkan Berat Badan dengan Aman