Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah melalui Kementerian Pertahanan (Kemenhan) akan mengaktifkan kembali Program Bela Negara. Rencana ini pun menimbulkan kontroversi di tengah masyarakat.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok melihat program ini sangat bagus dan bisa dimulai dengan mata pelajaran di sekolah.
"Menurut saya, program seperti itu bagus. Jadi masukin ke mata pelajaran saja lebih dulu, itu sudah bagus," kata Ahok di Balaikota, Jakarta, Kamis (15/10/2015).
Program Bela Negara yang paling mudah dilihat ada pada resimen mahasiswa (Menwa). Hanya saja, belakangan menwa sangat sedikit diminati oleh pemuda, terlebih selepas Orde Baru.
"DKI siap aja, saya pikir orang sipil juga bisa kita buka, siapa yang mau gitu kan, tapi jangan dipaksa," tambah dia.
Sebenarnya, kata Ahok, kendala yang membuat program ini mandek adalah anggaran. Anggaran negara tidak cukup untuk membangun sistem bela negara di setiap lini.
"Makanya kita mulai dengan menwa itu. Kamu kira nembak satu peluru enggak bayar? Kalau anggaran belum cukup kita mulai saja dari pelajar dulu atau mahasiswa dulu," tutup Ahok. (Dms/Ado)
Ahok: Program Bela Negara Baiknya Jadi Mata Pelajaran Dulu
Karena kendalanya ada di soal anggaran, Program Bela Negara sebaiknya dimulai dari sekolah atau kampus dulu.
diperbarui 15 Okt 2015, 20:58 WIBAhok goyang dumang bersama prajurit di Makodam Jaya, Jakarta. (Liputan6.com/Ahmad Romadoni)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kapolresta Banyuwangi soal Pembunuhan Siswi MI: Kami Tidak akan Berhenti sampai Pelaku Tertangkap
Gus Iqdam Bagikan Amalan Mudah Penyebab Doa Cepat Terkabul, ST Nyell Harus Tahu!
3 Pemain Depan Arab Saudi yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia: Jangan Sampai Kebobolan
Mengenal Ragam Tradisi di Klungkung Bali
Momen Presiden Prabowo Disambut Hangat Puluhan WNI saat Tiba di Brazil
Momen Akhir Debat Pamungkas Pilkada Jakarta 2024
Polres Rokan Hilir Gandeng Serikat Pekerja Wujudkan Pilkada Damai
Livoli Divisi Utama 2024: Putri Bank Jatim dan TNI AU Electric Bidik Kemenangan di Putaran Kedua Final Four
Ketum PSI Gerilya Politik Jelang Pencoblosan Pilkada 2024, Kampanyekan Paslon di Kalteng
Acara Cek Sound Horeg Pasangan Ali-Ali Dihadiri Ribuan Pendukung
Jon Jones Tegaskan Tidak Akan Pensiun usai Kalahkan Stipe Miocic di UFC 309
Ridwan Kamil ke Pramono: Gubernur Paling Brutal Penggusurannya Pak Ahok