Liputan6.com, Jakarta - Dugaan adanya pertemuan antara Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Gubernur Sumatera Utara nonaktif Gatot Pujo Nugroho, dan pengacara senior OC Kaligis dibantah oleh partai yang didominasi warna biru itu.
Ketua Dewan Pembina Pusat (DPP) Badan Hukum Partai Nasdem Taufik Basari mengatakan, partainya tidak pernah menutup-nutupi perihal pertemuan tersebut.
"Partai Nasdem tak pernah mengelak, menutupi, bahkan selalu terbuka dan transparan. Termasuk yang beredar soal pertemuan Ketua Umum, Gatot, dan OC Kaligis," ujar Taufik di kantor DPP Nasdem, Jakarta, Kamis (15/10/2015).
"Bahwa pertemuan itu terjadi, tidak pernah satu pun kalimat yang menegasi adanya kaitan (masalah hukum)," sambung dia.
Taufik mengatakan, pertemuan tersebut membahas ketidak harmonisan antara Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara saja.
"Hanya nasihat keduanya untuk membagi peran dan tugas, enggak ada soal atur mengatur kasus," tegas dia.
Taufik pun meminta masyarakat agar melihat perihal ini secara terbuka dan proporsional.
"Ketua mempersilakan untuk merekonstruksi. Publik harusnya bisa melihat ini secara proposional. Asumsi yang enggak benar, akan diluruskan," pungkas Taufik. (Rmn/Nda)
Taufik: Dugaan Pertemuan Paloh-Gatot, Nasdem Tak Menutup-Tutupi
Taufik mengatakan, pertemuan itu membahas ketidakharmonisan antara Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara saja.
diperbarui 16 Okt 2015, 03:29 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Angkringan di Solo Ini Jadi Tempat Favorit Prabowo Menjamu Jokowi hingga Gibran
NASA Pecahkan Rekor Baru Komunikasi Laser Melintasi Alam Semesta
Meraih Ridha Allah SWT Bahkan Jadi Wali Itu Gampang, Bisa dari Hal Sederhana Harian Ini Kata Gus Baha
7 Pembelian Terburuk Sepanjang Masa Manchester United, Termasuk Rekor Transfer Termahal
Ide Aktivitas Seru Saat Berkunjung ke Pantai Losari Makassar
Geger Pegawai Komdigi Jadi Beking Ribuan Situs Judi Online, Pengawasan Internal Lemah?
Tips Menjaga Kerenyahan Jamur Tiram Krispi Tanpa Lembek, Cocok untuk Jualan
Es Batu untuk Hangatkan Ayam Kentucky? Begini Langkah Mudahnya
Hasto Ungkap Pesan Megawati: Kader PDIP Jangan Terlena di Zona Nyaman
Klemuk Bike Park Batu Jadi Penentu Juara Umum 76 Indonesian Downhil 2024
Ayam Kalsiboard, Kandang Ayam Ramah Lingkungan Karya Mahasiswa UNY
GERD adalah Penyakit Asam Lambung yang Perlu Diwaspadai