Striker Inter Sebut Juventus Ketakutan

Icardi, pemain Inter yang paling rajin jebol gawang Juventus.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 16 Okt 2015, 05:03 WIB
Ekspresi Mauro Icardi setelah mencetak gol ke gawang Chievo Verona dalam lanjutan Serie A Italia di Stadion Marc Antonio Bentegodi, Verona, Minggu (20/9/2015). (AFP Photo/Giuseppe Cacace)

Liputan6.com, Milan - Striker Inter Milan, Mauro Icardi, ingin menampilkan performa terbaiknya kala menghadapi Juventus di Giuseppe Meazza, Senin (19/10/2015) dini hari WIB dalam laga lanjutan Serie A Italia. Icardi juga berpendapat, mungkin Juventus ketakutab saat menghadapi dirinya.

Pernyataan Icardi bukan tanpa alasan. Sebab, Icardi telah mencetak enam gol ke gawang Bianconeri sepanjang kariernya. Bukan hanya saat berkostum Inter, Icardi juga pernah menggetarkan gawang Juventus dengan seragam Sampdoria.

"Saya telah mencetak enam gol dari lima pertandingan melawan Juventus. Saya tidak tahu apakah mereka takut kepada saya di Turin, tapi ini tentu laga spesial kapanpun Anda melawan tim seperti mereka," ungkap Icardi, seperti dilansir La Stampa, Jumat (16/10/2015).  

Pemain asal Argentina ini juga selalu memiliki perasaan luar biasa setelah mampu mencetak gol ke gawang Juventus. Dia juga ingin Nerazzurri bisa mempecundangi anak-anak asuhan Massimiliano Allegri demi mempertahankan posisi di papan atas klasemen sementara Serie A.

"Saya mulai mencetak gol ketika masih kanak-kanak dan saya tak pernah berhenti. Kenapa saya harus berhenti sekarang?" katanya.

“Kami akan bermain untuk menang. Kapanpun Anda kalah, pekan yang buruk selama latihan selalu mengikuti," imbuh pemain berusia 22 tahun ini.

Juventus saat ini menduduki peringkat ke-12 klasemen sementara Serie A dengan mengoleksi delapan poin dari tujuh laga, sedangkan Inter di posisi kedua dengan 16 poin. Icardi berhasrat membawa Nerazzuri untuk meraih kejayaan, baik di Italia maupun di Eropa.

"Saya menandatangani kontrak dengan Inter sampai 2019, karena saya ingin klub ini berada di tempat seharusnya. Saya ingin memenangkan segalanya dengan klub yang hebat ini," ucap Icardi. (Win/Ian)

Baca Juga:

Perang Rossi vs Lorenzo: Siapa Amankan Gelar Juara Moto GP?

Sriwijaya vs Persib, Final Kelima "Maung" Bareng Djanur

Rooney Mandul, Ferguson Turun Tangan

Jelang Final Piala Presiden, Fans Persib Ingatkan PSSI-Kemenpora

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya