Cetak Gol untuk MU, Rooney Dipuji Habis-Habisan

Ander Herrera memuji penampilan rekannya Wayne Rooney usai menang telak 3-0 atas Everton, Sabtu (18/10) malam tadi.

oleh Risa Kosasih diperbarui 18 Okt 2015, 05:39 WIB
Everton's Ross Barkley shakes hands with Manchester United's Wayne Rooney at full time Action Images via Reuters / Carl Recine

Liputan6.com, Liverpool - Gelandang Manchester United Ander Herrera memuji habis-habisan rekan setimnya, Wayne Rooney usai ikut membawa kemenangan Setan Merah di kandang Everton pada Sabtu (18/10) malam tadi. United berhasil menang 3-0 atas Everton di Goodison Park lewat gol Morgan Schneiderlin, Ander Herrera, serta Rooney sebagai penutup.

"Dia melakukan pekerjaan yang hebat untuk kami. Dia sangat penting untuk timnas Inggris dan juga untuk kami (klub)," tutur Herrera kepada MUTV pasca pertandingan.

Rooney yang merupakan mantan pemain binaan Everton berhasil mencatatkan diri di papan skor pada menit ke-62 usai tendangan kerasnya yang gagal dihentikan kiper Tim Howard.

"Jika Anda memiliki kapten Anda dalam bentuk yang bagus, mencetak gol, dan dia bahagia, maka itu penting buat kami," kata pemain asal Spanyol itu menambahkan.

Gol Rooney tadi malam merupakan yang kedua sejak Manchester United menang 3-0 kala menjamu Sunderland pada 26 September silam. Dan hasil yang dibawa mereka di Goodison Park merupakan rekor baru karena dalam tiga pertemuan terakhir di sana, United selalu kalah.

"Dia adalah pemimpin kami, pemain Inggris trebaik dalam sejarah, jadi kami harus menikmatinya dan itu akan membantu kami dengan banyak," pungkasnya. (Def/Lut)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya