Liputan6.com, Maranello - Penawaran umum perdana (Initial Publik Offering/IPO) saham Ferrari mendapatkan respons positif. Menurut laporan, telah terjadi oversubscribed, atau jumlah pemesanan yang melebihi penawarannya sendiri.
Hal ini sebetulnya sudah diprediksi oleh para investor. Mereka pernah mengatakan bahwa permintaan akan jauh melebihi jumlah saham yang tersedia. Adapun pemesanan saham Ferrari sendiri akan ditutup hari ini.
Saham perdana memang bisa dipesan terlebih dulu, meskipun penjualannya belum dimulai. Untuk dapat memiliki saham ini, para investor dapat memesannya melalui gerai penawaran umum atau penjamin emisi efek.
`Larisnya` saham Ferrari ini sedikit banyak berkaitan dengan buruknya kondisi perusahaan lain yang juga menawarkan sahamnya untuk dibeli publik. Digicel Group Ltd misalnya, baru saja membatalkan penjualan saham. Sementara saham First Data Corp harganya terpantau berada di bawah kisaran.
Dengan rencana akan menjual sebanyak 18,89 juta saham dengan harga satuan US$ 48 dan US$ 52, Ferrari memprediksi akan mendapatkan dana segar sebanyak US$ 54,5 miliar atau sekira Rp 736 triliun.
Dana tersebut akan digunakan oleh Fiat Chrysler, pabrikan induk Ferrari, untuk mengembangkan bisnis. Mereka butuh setidaknya US$ 54,6 miliar untuk membiayai pengembangan Jeep, Alfa Romeo, dan Maserati.
Saham pabrikan asal Italia yang terkenal dengan sebutan Kuda Jingkrak ini akan terdaftar di Bursa Efek New York di bawah simbol `RACE`. Debut penjualan saham Ferrari dikabarkan akan terjadi di paruh kedua Oktober.
(rio/gst)
Melantai di Bursa New York, Saham Ferrari Jadi Rebutan
Penawaran umum perdana (Initial Publik Offering/IPO) saham Ferrari mendapatkan respon yang sangat positif.
diperbarui 19 Okt 2015, 12:16 WIBProdusen mobil sport asal Italia, Ferrari, siap melakukan penawaran saham perdana untuk publik (Initial Publik Offering/IPO).
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pilbup Mimika 2024, Paslon Max-Peggi Sebut Suaranya Terus Menanjak
Saham ADRO Anjlok di Akhir November 2024, Ada Apa?
Polres Banjarbaru Imbau Warga Tak Terpancing Hoaks Usai Pemungutan Suara Pilkada 2024
Sinopsis dan Daftar Pemain Film 'Tak Ingin Usai di Sini', Diadaptasi dari Film Korea Selatan
UMP 2025 Naik 6,5%, Masih Kurang Buat Pekerja Bisa Hidup Layak
Oppo Find X8 Series Resmi Dijual Perdana di Indonesia, Tawarkan Cashback dan Bonus Casing Eksklusif!
Manchester United Sukses Amankan Kontrak Striker yang Bikin 10 Gol ke Gawang Liverpool
Banjir di Thailand Tewaskan 9 Orang, 13.000 Lainnya Mengungsi
Pengakuan Gong Yoo soal Drakor Squid Game, Ingin Jadi Peserta yang Tewas Pertama tapi Ditolak Sutradara
Kisah Cooper Turley, Mahasiswa yang Kini Jadi Miliarder Kripto
Fokus : Angin Kencang Disertai Hujan Deras Terjang Permukiman di Surabaya dan Sidoarjo
Pangeran Harry dan Meghan Markle Tidak Diundang ke Acara Natal Keluarga Kerajaan Inggris, Terakhir Hadir 6 Tahun Lalu