Sidak Pasar Senen, Puluhan Kilogram Tahu Formalin Disita

Puluhan kilogram tahu berbahan kimia kembali ditemukan di pasaran.

oleh Liputan6 diperbarui 21 Okt 2015, 12:50 WIB
Petugas masih melakukan pengejaran terhadap pemilik pabrik tahu berformalin yang diketahui bernama Maryoto.

Liputan6.com, Jakarta - Puluhan kilogram tahu berbahan kimia kembali ditemukan di pasaran. Temuan ini hasil inspeksi mendadak, yang digelar Suku Dinas Kelautan Perikanan dan Ketahanan Pangan atau KPKP, Rabu pagi tadi di Pasar Senen, Jakarta Pusat.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (21/10/2015), sejumlah pedagang tahu di Pasar Senen, Jakarta Pusat ini tak berkutik, saat didatangi petugas Dinas Kelautan, Perikanan dan Ketanahan Pangan (KPKP) DKI Jakarta.

Kedatangan para petugas ini sudah dengan berbekal hasil uji laboratorium langsung, terhadap sampel tahu yang dijajakan para pedagang.

Tahu berbagai jenis yang dijual sejumlah pedagang pun langsung diamankan petugas KPKP dengan pengawalan polisi. Tahu putih dan kuning ini terpaksa disita karena mengandung bahan pengawet berbahaya formalin.

Meski sudah tertangkap tangan menjual tahu berformalin, sejumlah pedagang tetap berkelit tak mengetahui kondisi tahu yang mereka jual.

Selain memeriksa dan mengamankan lebih dari 40 kg tahu berformalin, pada inspeksi mendadak kali ini, petugas juga memeriksa sampel bahan makanan lain seperti ayam potong, daging sapi, ikan, dan jeroan. (Nda/Mvi)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya