Kantor Rumah Produksi Kebakaran, Film Bait Surau Akhirnya Tayang

Kebakaran banyak menghanguskan dokumen film Bait Surau.

oleh Julian Edward diperbarui 22 Okt 2015, 09:45 WIB
Ihsan Tarore (Liputan6.com/julian Edward)

Liputan6.com, Jakarta Film Bait Surau yang dibintangi Rio Dewanto dan Ihsan Tarore akhirnya siap tayang di bioskop. Tadinya, film ini diperkirakan takkan bisa dinikmati penonton lantaran kantor Sinergi Pictures --rumah produksi yang membuat film itu-- terbakar pada 2012 lalu.

"Harusnya film ini tayang di bioskop pada 2012. Tapi ada musibah kebakaran, jadi semuanya tertunda," kata Ihsan Tarore, usai screening film tersebut di Planet Hollywood XXI, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

sumber foto: Instagram Rio Dewanto

Kebakaran banyak menghanguskan dokumen film Bait Surau. Untungnya, masih ada beberapa file yang bisa diselamatkan dan masih bisa dijahit kembali menjadi sebuah film yang utuh.

"Kenapa baru tayang sekarang karena kami butuh recovery mental pasca-kejadian itu Tapi ceritanya tetap relevan kok," imbuh Ihsan.

Ikhsan Tarore (Liputan6.com/julian Edward)

Film Bait Surau berkisah tentang pencarian jatidiri seorang pria yang jauh dari nilai-nilai agama. Beragam kejadian dan musibah membuat si pria kembali menemukan esensi kehidupan. Selain Ihsan dan Rio, film ini juga diperkuat akting Cok Simbara dan Astri Nurdin. Menariknya lagi, 2,5 persen penjualan tiket Bait Surau akan disumbangkan untuk membangun surau di Indonesia. (Jul/Mer)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya