Pengarang GTO Tamatkan Manga Mesum Bertema Masakan Jepang

Manga bertema makanan Oishii Kamishama ciptaan pengarang GTO, Tooru Fujisawa bakal ditamatkan.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 22 Okt 2015, 10:45 WIB
Manga bertema makanan Oishii Kamishama ciptaan pengarang GTO, Tooru Fujisawa. (Shogakukan)

Liputan6.com, Tokyo Majalah Shonen Sunday terbitan Shogakukan edisi ke-47 tahun ini mengumumkan pada Rabu (21/10/2015) kemarin bahwa pengarang manga GTO (Great Teacher Onizuka), Tooru Fujisawa akan mengakhiri salah satu manga bertema makanan berbalut unsur komedi dan mesum ciptaannya, Oishii Kamishama.

Manga bertema makanan Oishii Kamishama ciptaan pengarang GTO, Tooru Fujisawa. (Shogakukan)

Dilansir dari Anime News Network, Rabu (21/10/2015), bab akhir manga tersebut akan diterbitkan melalui edisi selanjutnya dari majalah Shonen Sunday. Diketahui, Shogakukan akan menerbitkannya pada 28 Oktober 2015.

Isi dalam manga Oishii Kamishama menyorot hidangan Jepang regional baru yang dijelaskan di setiap bab. Masing-masing makanan digambarkan sebagai gadis cantik setengah telanjang yang menjelaskan sejarah, bahan-bahan, serta proses persiapan hidangannya.

Toru Fujisawa, sang pengarang GTO kini sedang menggarap sebuah manga baru yang diberi judul Eyami no Kami.

Uniknya, wajah wanita yang digambarkan sebagai makanannya ditampilkan berbeda-beda. Mereka pun seolah mengenakan pakaian seksi dari bahan-bahan setiap makanan yang sedang menjadi sorotan di masing-masing bab.

Tooru Fujisawa meluncurkan manga ini di majalah Shonen Sunday sejak bab pertama pada September 2014. Shogakukan menerbitkannya hingga menjadi dua volume manga per 17 Juli 2015 lalu.

Manga bertema makanan Oishii Kamishama ciptaan pengarang GTO, Tooru Fujisawa. (Shogakukan)

Di luar manga Oishii Kamishama, manga GTO yang merupakan karya terpopuler Tooru Fujisawa telah diterbitkan di luar Jepang, termasuk AS dan Indonesia. Bahkan, GTO telah memiliki anime televisi, serial drama live-action, dan film. Terakhir kali, Fujisawa meluncurkan manga GTO: Paradise Lost pada 2014 yang masih rehat hingga musim dingin mendatang. (Rul/Ade)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya