Liputan6.com, Washington DC - Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama mengajak Presiden RI Jokowi untuk mampir atau masuk ke tempat kediamannya di Kompleks Gedung Putih, Washington DC.
Hal itu disampaikan Menteri Luar Negeri RI Retno LP Marsudi dalam jumpa pers di Blair House Washington DC, Senin 26 Oktober 2015, sesaat setelah pertemuan bilateral Presiden Jokowi dan Presiden Obama rampung.
Retno mengatakan, ada satu hal yang tidak biasa dilakukan oleh Presiden Obama kepada tamunya, kali ini yakni pria yang bernama lengkap Joko Widodo itu.
"Presiden Jokowi diundang untuk berjalan sepanjang Rose Garden masuk ke residen tempat kediaman Presiden Obama," kata Retno seperti dikutip dari Antaranews, Selasa (27/10/2015).
Setelah itu, Jokowi diajak Obama berjalan dari lorong kediamannya menuju ke Oval Office atau ruang kerja Presiden.
Retno menuturkan, Obama sendiri bahkan mengantar Jokowi untuk masuk ke dalam mobil ketika akan meninggalkan Gedung Putih.
"Ini menunjukkan kedekatan Obama terhadap Indonesia. Catatan kami termasuk untuk bagian yang diajak masuk ke residen beliau itu tidak pernah diberikan kepada kepala negara lain," kata Retno.
Menurut dia, hal itu menunjukkan ada harapan kerja sama dan kemitraan strategis antara AS dengan Indonesia dalam konteks yang lebih serius. Apalagi, AS juga mengharapkan Indonesia dapat memainkan peran penting di ASEAN.
Retno mengatakan, telah ada 4 Memorandum of Understanding (MoU) yang telah ditandatangani terpisah pada level Government to Government (G to G) yakni soal maritim, energi, pertahanan, dan bahan bakar. (Mvi/Ali)
Dekat dengan Indonesia, Obama Ajak Jokowi Mampir ke Kediamannya
Obama sendiri bahkan mengantar Jokowi untuk masuk ke dalam mobil ketika akan meninggalkan Gedung Putih.
diperbarui 27 Okt 2015, 06:54 WIBBarack Obama (AFP PHOTO/Junko Kimura-Matsumoto)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Resep Karedok Khas Sunda yang Mudah dan Lezat untuk Menu Sehat
Cara Mengatasi Rasa Takut Naik Pesawat, Salah Satunya Berbicara dengan Awak Kabin
Terpinggirkan di Manchester United, Marcus Rashford Bisa Susul Cristiano Ronaldo ke Arab Saudi
Perdana, Ekspor 2 Ton Lebih Belut Hidup Kalsel ke Tiongkok
5 Faktor Risiko Utama Bagaimana Wanita Bisa Terkena Batu Empedu
Gempita 2025 di Ancol, SCTV Siapkan Konser Tahun Baru dengan Meriah Bersama Musisi Ternama
10 Makanan Khas Tulungagung Legendaris, Kelezatan yang Wajib Dicoba
Fungsi Plank: Manfaat, Teknik, dan Variasi Gerakan untuk Kebugaran Optimal
Bursa Asia Dibuka Cerah Mengikuti Wall Street
Tips Mencari Tiket Pesawat Murah untuk Liburan Hemat
Wakil Rais Aam PBNU Tak Percaya Wacana MLB NU Direstui Kiai Sepuh
Apa Fungsi Air bagi Manusia: Pentingnya Air untuk Kehidupan