Liputan6.com, Indiana - Seorang wanita pemilik anjing kini sedang dalam masa pemulihan. Setelah hewan peliharaannya tidak sengaja menembak kakinya.
Nama si anjing? Trigger--yang artinya 'pelatuk'.
Advertisement
Menurut News.com.au, dikutip Selasa, (27/10/2015), melaporkan, Allie Carter, 25, dari Avilla, Indiana, Amerika Serikat meletakkan pistolnya di tanah. Senjata dengan diameter peluru 12-gauge tersebut tidak dikunci. Saat itu Carter sedang berburu bebek dan angsa, di dekat danau pada hari Sabtu, di Tri-Country Fish and Wildlife Area.
Boyd saat itu membawa seekor anjing Labrador cokelat peliharaannya, Trigger. Si anjing tidak sengaja menginjak pistol dan menekan pelatuk.
Carter pun tertembak di kaki dalam jangkauan tembak point-blank (jarak amat dekat). Wanita ini pun cedera di kaki dan jari kaki dari peluru burung. Sehingga perlu mendapatkan perawatan di rumah sakit.
Untungnya, cederanya tidak parah, karena peluru yang digunakannya pun berukuran kecil. Namun, masalah lain mengikuti. Carter diketahui tidak menyelesaikan kursus pendidikan pemburu. Padahal, menurut dewan Indiana, pengguna senjata api, dan pemburu yang lahir setelah 31 Desember 1986, harus memiliki sertifikat pendidikan sebelum mendapat izin berburu di Indiana.
Namun, ia mendapat izin murid dan tidak terkena hukuman. (Ikr/Rie)