Liputan6.com, Jakarta - Ketua Pansus Pelindo II Rieke Diah Pitaloka mengatakan, pihaknya akan menghadirkan menteri Rini Soemarno pada Rabu, (28 Oktober 2015). Pemanggilan ini untuk meminta keterangan Rini terkait penyimpangan di Pelindo II.
"Karena ini (Pelindo II) termasuk salah satu BUMN, ya sebagai Menteri BUMN tentu harus bertanggungjawab. Harus ada yang dipertanyakan karena kebijakan-kebijakannya. Karena itu kita panggil menteri BUMN," ujar Rieke di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (27/10/2015).
Rieke menegaskan, Pansus Pelindo II bekerja tidak menyasar individu. Sebab, apabila berdasarkan penyidikan nanti ditemukan fakta bahwa menteri terlibat, maka Pansus Pelindo II menyatakan yang bersangkutan bersalah berdasarkan konstitusi.
"Tapi itu pun DPR tidak punya wewenang untuk mengeksekusi, tentu kita serahkan kepada eksekutif, kepada kepolisian dan kejaksaan kalau itu adalah persoalan kasus hukum. Laporan pansus sendiri hanya pada paripurna," ujar Rieke.
Wakil Ketua Pansus Pelindo II Teguh Juwarno mengatakan, selama kurang lebih dua pekan Pansus Pelindo II bekerja, dia menemukan banyak indikasi penyalahgunaan di tubuh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu.
"Salah satunya, temuan dari BPK menemukan indikasi ketidakhati-hatian yang berpotensi merugikan negara," tutur politisi Partai Amanat Nasional ini.
Teguh juga menegaskan, pihaknya sudah meminta bantuan BPK untuk menginvestigasi kemungkinan terjadinya gangguan terhadap perekonomian negara.
"Itu artinya potensi yang sangat serius karena Pelindo II adalah pelabuhan utama," pungkas Teguh.
Selama dua pekan bekerja, Pansus Pelindo II sudah memanggil mantan Kepala Bareskrim Polri Komjen Budi Waseso, mantan Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri Victor Edison Simanjuntak, dan Kepala Bareskrim Polri Komjen Anang Iskandar. (Dms/Sun)
Pansus Pelindo II Panggil Menteri Rini Besok
Menteri BUMN Rini Soemarno diminta hadir di Pansus Pelindo II untuk menjelaskan kisruh yang membelit BUMN itu.
diperbarui 27 Okt 2015, 19:34 WIBAnggota DPR-RI, Rieke DIah Pitaloka memimpin rapat tertutup mengenai Ketua Panitia Khusus Pelindo II di Jakarta, Kamis (15/10/2015). Dalam Rapat tersebut Rieke terpilih sebagai ketua Panitia Khusus Pelindo II. (Liputan6.com/JohanTallo)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
Berita Terbaru
Maintain Adalah: Pengertian, Manfaat, dan Cara Efektif Melakukannya
Usai Berikan Hak Suaranya di TPS 02 Bumi Beringin, Olly Dondokambey Ajak Warga Sulawesi Utara Jaga Keharmonisan
SKK Migas Revisi Aturan Biar Perusahaan Lokal Bisa Dapat Proyek Pengadaan hingga Rp 50 Miliar
12 Potret Artis Nyoblos Pilkada 2024, Raffi Ahmad hingga Rano Karno Pamer Tinta Ungu
Siapkan Command Center, KPU Jakarta Pantau Proses Pemungutan Suara Pilkada 2024
Wah, Suriname Bagi-bagi Royalti Minyak dan Gas untuk Rakyat
Ridwan Kamil: Pilkada Jakarta 2024 Rekonsoliatif, Dulunya Rival Sekarang Gabung
Wan Sehan Sambangi Calon Wali Kota Depok Supian Suri, Minta Jeruk Bali
Frekuensi Getaran Adalah: Pengertian, Rumus, dan Contoh Soal
Eksistensi si Mungil Wuling Air ev di GJAW 2024
Cara Penjumlahan Matriks: Perhatikan Contoh dan Hindari Kesalahan Ini
Tips Menghilangkan Bekas Tinta Pilkada, Cukup Pakai 6 Bahan yang Mudah Ditemukan di Rumah Ini