Liputan6.com, Jakarta - Mantan Menteri Tenaga Kerja Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dijadwalkan menjalani pemeriksaan oleh penyidik KPK hari ini. Dia diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi di Dirjen Pembinaan Pembangunan Kawasan Transmigrasi (P2KT) Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi. (Kemenakertrans)
Ketua Umum PKB itu rencananya akan dimintai keterangan terkait sepak terjang tersangka mantan Dirjen P2KT Jamaludin Malik.
"Iya diperiksa sebagai saksi JM," kata Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (28/10/2015).
Namun belum jelas apa kaitan Cak Imin pada perkara tersebut. Sebelumnya dia juga telah dipanggil penyidik untuk diperiksa sebagai saksi pada Selasa, 20 Oktober 2015. Namun saat itu ia tak hadir.
Terkait perkara ini, KPK telah menetapkan tersangka dan menahan Jamaludin Malik pada Kamis, 10 September. Jamaludin ditahan di Rutan Pomdam Jaya, Guntur, Jakarta, untuk 20 hari ke depan.
Ia diduga melakukan pemerasan terkait penggunaan anggaran di Ditjen P2KT Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) dan Transmigrasi pada 2013-2014.
Jamaludin disangka melanggar Pasal 12 huruf e, huruf f, Pasal 23 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana telah diubah dalam UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 421 juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHPidana. (Ndy/Ron)**
Kasus Dugaan Korupsi Kemenakertrans, KPK Periksa Cak Imin
Cak Imin diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi di Dirjen P2KT Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi.
diperbarui 28 Okt 2015, 07:53 WIBCak Imin mengatakan berdasarkan lembaga survei SMRC, yang memilih PKB kebanyakan masyarakat ekonomi rendah. Karena itu banyak yang gampang terbujuk politik uang, Jakarta, Selasa (26/8/2014) (Liputan6.com/Faisal R Syam)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Top 3 Berita Hari Ini: Beda Alasan Momo Geisha dan Nikita Willy Soal Pakai Jasa Chef Pribadi
Resmi Diumumkan, Segini Harga Jetour Dashing dan X70 Plus
Arti Mimpi Dikasih Uang Kertas Menurut Primbon Jawa, Benarkah Pertanda Baik?
Kejari Garut Bekali Aparatur Desa dengan Bimtek Pencegahan Korupsi
Tanamkan Investasi Rp 150 M, Produsen Atap Ramah Lingkungan Asli Lokal Buka Pabrik Baru di Pasuruan
Fokus : Evakuasi Wisatawan di Labuan Bajo Terdampak Erupsi Lewotobi
Alasan Mike Tyson Tampar Jake Paul Terungkap, Dianggap Tidak Hormat
3 Penyebab Kekalahan Timnas Indonesia saat Digasak Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Buang Peluang di Babak Pertama
5 Penyebab Kekalahan 0-4 Timnas Indonesia dari Jepang: Serangan Balik Mengesankan, tapi Lawan Raja Asia!
Kerja Sama dengan Pegawai Komdigi, Bandar Judi Online Ini Raup Jutaan Rupiah Tiap Bulan
Erick Thohir Ajak Semua Presiden Federasi Sepak Bola ASEAN Nonton Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Lisa Blackpink Minta Nasi Panas Saat Cicipi Rendang di Fan Meetup Jakarta