Liputan6.com, Serang - Kabut asap yang melanda Sumatera dan Kalimantan belum usai. Dan selama hutan di Pulau Sumatera dan Kalimantan masih terbakar, maka udara di Provinsi Banten juga akan tetap tercemar.
"Bila di atas (asap di langit) memang menuju ke sini (Banten), itu asap bisa terus berlangsung, yakni selama di Sumatera belum bisa dipadamkan," ujar Kepala Seksi Data dan Informasi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kelas I Serang Tri Tjahjo di Serang, Banten, Rabu (28/10/2015).
Dia berharap api yang menghanguskan puluhan ribu hektare hutan di Sumatera dan Kalimantan dapat segera dipadamkan. Sebab jika terus berlangsung, maka kualitas udara akan semakin memburuk.
"Walaupun kebakaran di lahan gambut masih membara, mudah-mudahan masih bisa padamkan," tutur dia.
Tri berharap hujan segera turun, sehingga, masyarakat di Kalimantan dan Sumatera bisa segera terlepas dari belenggu kabut asap.
"Tapi bila sudah terjadi hujan mudah-mudahan pembakaran sudah selesai," ujar dia.
Langit Provinsi Banten kini tengah diselimuti asap kiriman dari Pulau Sumatera dan Kalimantan. Bahkan, pelayaran di Selat Sunda pun terancam ditutup jika kabut asap semakin tebal karena dinilai mengganggu jarak pandang.
Asap yang memasuki Provinsi Banten diduga berasal dari terbakarnya Taman Nasional Way Kambas (TNWK). Lebih dari 5.000 hektare lahan di TNWK terbakar dalam rentang waktu Mei-Oktober 2015. (Ndy/Mvi)**
Selama Kebakaran Melanda Sumatera, Banten Terdampak Asap
Selama hutan di Pulau Sumatera dan Kalimantan masih terbakar, udara di Provinsi Banten juga akan tetap tercemar.
diperbarui 28 Okt 2015, 08:53 WIBSuasana Bandara Soetta yang tertutup kabut asap, Tangerang, Banten, Selasa (27/10/2015). Aktivitas masih norrmal meskipun asap dari kebakaran hutan dan lahan (karhutla) Sumatera dan Kalimantan mulai masuk ke Jakarta. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Minyak Mentah Brent dan WTI Naik 1,4% Pekan Ini
Menteri Hukum Jelaskan Syarat Napi Dapat Amnesti Ikuti Pelatihan Komcad
Kisah Toko Sandwich Ramah di Kantong, Hidden Gem di Pasar Kliwon Mojokerto yang Hampir Mati
Menurut Gus Baha Hidup Kita Adalah Kenikmatan yang Sangat Dirindukan Orang yang Telah Mati, Kenapa?
350 Inspirational Nature Quotes to Reconnect with the Earth
Cuaca Besok Minggu 29 Desember 2024: Jabodetabek Diprediksi Berawan Pagi hingga Malam Hari
5 Zodiak yang Paling Sulit Memaafkan, Jangan Pernah Menyakitinya
Selain Obat dan Alkes, Indonesia Kirim Tenaga Medis untuk Bantu Tangani Korban Gempa Vanuatu
Harga Emas Melonjak 28% sepanjang 2024, Ini Rekor Tertingginya
80 Kata-Kata Selamat Hari Minggu yang Memotivasi, Bisa Jadi Caption Media Sosial
IHSG Menguat 0,75 Persen pada 23-27 Desember 2024, Investor Asing Beli Saham Rp 128,78 Miliar
VIDEO: Enam Tips Wajib Untuk Jaga Kesehatan Tubuh di Musim Liburan Panjang