Liputan6.com, Jakarta Pagelaran otomotif berskala regional, Jakarta Auto Show 2015 resmi dibuka pada hari ini, Rabu (28/10/2015). Kegiatan yang berlangsung antara 28 Oktober sampai 1 November 2015 ini diharapkan menjadi stimulus penjualan yang tengah lesu.
"Sebagai sebuah pagelaran yang digelar profesional, JAS 2015 diharapkan akan menggairahkan penjualan dan mendorong APM memperkenalkan model-model anyar," kata I Gusti Putu Suryawirawan, Dirjen Direktoral Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika Kementerian Perindustrian, saat pembukaan.
Baca Juga
Advertisement
Ia menjelaskan jika sampai dengan semester pertama, kondisi penjualan otomotif nasional menglami penurunan drastis sampai 20 persen. Berkaca pada GIIAS 2015 lalu, pameran tersebut berhasil membukukan penjualan hingga 19 ribu unit. "Kami mempunyai optimisme yg tinggi sampai dengan akhir tahun 2015, penjualan memiliki performance yang tinggi," lanjut Putu.
Senada dengan Putu, Johnny Darmawan selaku Ketua 3 Gaikindo juga berharap gelaran JAS 2015 bisa menggairahkan penjualan sehingga mencapai target yang sudah ditetapkan. "Event ini semoga bisa menggairahkan penjualan sehingga pada akhir tahun penjualan bisa sampeai 1 juta unit," kata Johny.
(ysp/sts)